Akibat Video Rasis Mohamed Salah, West Ham Adakan Penyelidikan

Akibat Video Rasis Terhadap Mohamed Salah, West Ham Adakan Penyelidikan Bersama Kepolisian

West Ham United dikabarkan tengah megadakan penyelidikan atas video yang diunggah salah satu pendukung mereka terhadap winger Liverpool Mohamed Salah.

Bintang asal Mesir itu diduga mendapat perlakuan rasis ketika ia melakukan tendangan sudut pada laga lanjutan Liga Primer Inggris melawan West Ham, pada Selasa (5/2). Dalam video yang beredar luas di media sosial, hinaan yang ditujukan kepada Salah kabarnya terdengar jelas.

“Saya muak dengan apa yang saya dengar. Orang-orang seperti ini tidak layak mendapat tempat di masyarakat kita apalagi pertandingan sepak bola. #kickracismout.” demikian bunyi video yang disebarkan oleh pelaku melalui akun media sosialnya.

Tanpa membuang waktu, The Hammers dan pihak kepolisian setempat langsung mengadakan penyelidikan dan berjanji akan menemuka pelaku yang telah mencoreng nama baik klub dan dunia sepak bola di Inggris.

“Kami memiliki ebijakan toleransi nol untuk segala bentuk perilaku kekerasan atau kasar. Siapa pun yang teridentifikasi melakukan pelanggaran akan memiliki rincian mereka disampaikan kepada polisi dan akan menghadapi larangan seumur hidup dari Stadion London. Tidak ada tempat untuk perilaku semacam ini di stadion kami.” demikian bunyi pernyataan dari West Ham.

Sementara itu, pihak kepolisian Metropolitan London saat ini masih mengadakan penyelidikan lebih lanjut dan kemungkinan besar akan segera menangkap pelaku penyerangan rasis terhadap Salah.

“Kami mengetahui sebuah video yang memperlihatkan perlakuan rasial diarahkan pada seorang pemain di pertandingan West Ham vs Liverpool di Stadion London pada Senin, 4 Februari,” demikian bunyi pernyataan dari kepolisian setempat.

“Petugas sedang dalam proses meninjau rekaman. Tidak ada penangkapan yang dilakukan dan penyelidikan berlanjut.” tambah mereka.

Manchester City kini kembali menekan Liverpool di puncak klasemen sementara Liga Primer. (Sumber:www.manchestereveningnews.co.uk)

Salah, yang memenangkan banyak penghargaan individu musim lalu, merupakan pencetak gol terbanyak di Liga Primier pada musim 2018/19, dengan raihan 16 gol sejauh ini.

Secara terpisah, Menteri Olahraga Inggris Mims Davies mengatakan awal pekan ini bahwa ia berencana untuk bertemu dengan otoritas sepak bola menyusul sejumlah insiden pelantunan rasis dan perlakuan di pertandingan baru-baru ini.

Seperti diketahui, Liverpool telah ditahan imbang West Ham 1-1. Ini tampaknya bakal menggagalkan harapan mereka untuk memberikan tekanan lebih lanjut pada rival mereka Manchester City dalam perebutan gelar musim ini.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.