Cho Byung Kuk Resmi Ditunjuk PSSI Jadi Asisten STY - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Cho Byung Kuk Resmi Ditunjuk PSSI Jadi Asisten STY

Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri memastikan pihaknya telah menunjuk Cho Byung Kuk secara resmi sebagai asisten pelatih baru Timnas Indonesia Shin Tae Yong.

Byung Kuk masuk untuk menggantikan posisi Dzenan Radoncic yang memutuskan untuk mundur karena asisten pelatih asal Serbia itu ingin menemani ibunya yang sakit pada 1 Oktober lalu.

“Sudah [ditunjuk sebagai asisten Timnas Indonesia],” kata Indra pada hari Jumat (21/10/2022).

Byung Kuk pun dikabarkan sudah bergabung dengan Shin Tae Yong di Turki. Seperti diketahui Timnas Indonesia U-20 tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki sejak 16 Oktober lalu.

TC ini digelar sebagai bagian dari persiapan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan menghadapi Piala Asia U-23 pada 2023 mendatang. Selain Turki, Garuda muda Nusantara juga akan berlatih di Spanyol yang diselingi dengan rangkaian laga uji coba.

Byung Kuk sendiri bukan sosok yang asing buat Shin Tae Yong. Pelatih berusia 41 itu pernah menjadi anak asuh Shin Tae Yong di Seongnam Ilhwa Chunma.

Byung Kuk mengawali karier profesional bersama Suwon Bluewings pada 2002 silam. Dua tahun di Suwon, Byung Kuk dilirik Jeonnam Dragons.

Namun, karier Byung Kuk di Jeonnam hanya berusia setahun sebelum akhirnya hengkang ke Seongnam Ilhwa Chunma pada 2005. Seongnam pun jadi klub profesional yang paling lama dibela Byung Kuk.

Byung Kuk tercatat lima tahun membela Seongnam, termasuk saat dilatih Shin Tae Yong pada 2008-2010. Kolaborasi keduanya berhasil mempersembahkan Seongnam gelar juara Liga Champions Asia 2010.

Sukses meraih gelar Liga Champions Asia bersama Seongnam membuat Byung Kuk berkesempatan bertemu Inter Milan di Piala Dunia Klub 2010. Kala itu Inter diperkuat oleh sejumlah pemain top dunia, diantaranya Diego Milito.

Byung Kuk yang bermain di posisi bek tengah kerap head to head dengan Milito. Meski sudah jatuh-bangun, Byung Kuk gagal meredam kehebatan Milito.

Striker asal Argentina itu sukses menyumbang satu gol dan dua assist untuk mengantar Inter menang 3-0 atas Seongnam di semifinal. I Nerazzurri pun keluar sebagai juara usai menaklukkan TP Mazembe 3-0 di partai puncak.

Kolaborasi Byung Kuk dengan STY selama dua musim pada 2008-2010 dilanjutkan dengan musim berikutnya, Byung Kuk pindah ke klub Jepang, Vegalta Sendai.

Sebelum ditunjuk jadi asisten Shin Tae Yong, Byung Kuk yang juga mantan pemain timnas Korea Selatan itu melatih klub Australia, South Coast Flame FC U-13.

Sumber foto: bondowoso.jatimnetwork.com

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter