Dari Liga Champions Hingga F1 Terancam Batal Dampak Invasi Rusia ke Ukraina - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Dari Liga Champions Hingga F1 Terancam Batal Dampak Invasi Rusia ke Ukraina

Final Liga Champions 2021/2022 yang semula direncanakan akan digelar di Rusia, telah resmi dipindah ke Paris karena dampak perang antara Rusia dan Ukraina.

Hal tersebut diputuskan konfederasi sepak bola Eropa (UEFA) setelah melakukan pertemuan darurat pada Jum’at (25/2/2022). Langkah ini diambil sebagai respon atas tindakan Rusia yang menginvasi Ukraina.

Sebelumnya, UEFA sempat memilih Stadion Krestovsky di Saint Petersburg, Rusia, sebagai venue final Liga Champions. Namun, lokasi partai puncak turnamen antarklub Eropa itu dipindah ke Stade de France, Paris, Prancis pada 28 Mei 2022.

Dilansir dari New York Times, UEFA mengatakan akan memindahkan semua pertandingan yang melibatkan Rusia dan Ukraina, baik untuk pertandingan klub maupun pertandingan internasional.

Namun, keputusan untuk memindahkan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada akhir Maret nanti dari Rusia tergantung keputusan FIFA. Sejauh ini belum ada keputusan dari FIFA.

“UEFA ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaannya kepada Presiden Republik Prancis Emmanuel Macron atas dukungan dan komitmen pribadinya untuk memindahkan pertandingan paling bergengsi sepak bola klub Eropa ke Prancis pada saat krisis yang tak tertandingi,” tulis UEFA dalam pernyataan resminya.

“Bersama dengan pemerintah Prancis, UEFA akan sepenuhnya mendukung upaya multi-stakeholder untuk memastikan penyediaan penyelamatan bagi pemain sepak bola dan keluarga mereka di Ukraina yang menghadapi penderitaan, kehancuran, dan pemindahan manusia yang mengerikan.”

Tak hanya berdampak pada sepakbola, kejuaraan Dunia Ski 2022 pun tak lepas dari ancaman batal. Selama Maret akan ada lima kejuaraan ski di Rusia, meliputi freestyle skiing, cross-country skiing, dan jumping.

Federasi Ski Internasional (FIS) mengatakan, untuk sementara dua agenda pertama masih mungkin digelar, tetapi agenda sisanya terancam, karena para atlet mulai menyuarakan menolak bertanding.

Selain itu, seri ke-17 Formula One (F1) 2022 di Sirkuit Sochi Autodrom pada 25 September diminta dibatalkan. Hal tersebut diungkapkan pembalap Sebastian Vettel sambil mengancam menolak bertanding.

Hingga kini belum ada keterangan resmi dari pihak F1 soal ancaman tersebut. Namun, dukungan mulai mengalir kepada Vettel agar agenda balapan F1 di Rusia pada tahun ini dibatalkan.

Untuk tahun ini, sejatinya ada beberapa agenda olahraga lainnya yang akan berlangsung di Rusia. Namun hingga kini belum ada rencana perubahan jadwal.

Beberapa agenda tersebut antara lain, Kejuaraan Dunia Panjat Dinding 2022, Kejuaraan Dunia Motocross 2022, Judo Grand Slam 2022, European Sambo Championship 2022, Olimpiade Catur 2022, dan Kejuaraan Renang Junior 2022

Rusia mulai melakukan tindakan invasi ke Ukraina sejak Kamis (24/2/2022). Hingga kini, pemerintah Ukraina menyebut peperangan tersebut sudah menelan korban jiwa hingga 137 orang.

Sumber foto: tribunnews.com

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.