Arsenal dini hari (WIB) akan menghadapi Bayern Muenchen dalam laga leg ke-2 babak 16 besar Liga Champions musim 2016/2017. Setelah menelan kekalahan telak 5-1 di Allianz Arena, Arsenal sudah seharusnya sadar bahwa peluang mereka untuk bisa membalikkan keadaan nyaris tertutup sempurna.
Menghadiri konferensi pers bersama dengan Per Mertesacker, Arsene Wenger dihujani berbagai pertanyaan oleh para wartawan. Apalagi setelah dalam beberapa hari terakhir ini Wenger menjadi pembicaraan utama di berbagai media. Wenger ditenggarai bersitegang dengan pemain andalannya Alexis Sanchez pada sesi latihan hingga terpaksa membangku cadangkan Alexis pada laga akhir pekan lalu menghadapi Liverpool.
Menanggapi berita tersebut, Wenger menepis segala pertanyaan yang ada setelah dirinya tertangkap kamera bersalaman dengan Alexis pada sesi latihan terbuka Arsenal kemarin. “Tidak ada yang terjadi. Tidak ada sama sekali. Hubungan saya dengan Alexis berjalan terbuka dan normal. Sama dengan pemain lainnya”. Alexis sendiri pun berkomentar mengenai pemberitaan perihal dirinya di akun sosial media Instagram miliknya untuk menepis rumor buruk yang menyerang dirinya dengan sang pelatih.
Tidak akan diperkuat oleh Mesut Ozil yang masih belum 100% fit, Wenger diperkirakan akan kembali memainkan Alexis sedari awal dan mungkin saja menempatkannya di posisi gelandang serang (posisi no.10) yang selama ini menjadi pos dari Ozil. “Kami kehilangan 45 menit (babak ke-2 di leg pertama) dan kami bisa saja memanfaatkan kesempatan untuk menghindari hal tersebut. Dalam sepakbola kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Itulah mengapa kami akan terus berjuang dengan komitmen, kualitas, dan kinerja kami. Kami berjuang sangat keras untuk sampai ke tahapan ini dan kami akan berjuang karena kami juga menghormati lawan kami pada laga nanti”, ujar Wenger menanggapi pertanyaan tentang harapannya pada laga leg ke-2 kali ini.
Arsene Wenger tahu bahwa mungkin memang waktunya sudah tidak lama lagi. mengejar defisit 16 poin dari Chelsea di Liga dan harus mengejar defisit 4 gol tanpa kebobolan kala menghadapi Bayern jelas menjadi misi yang nyaris mustahil bagi Wenger. Namun jika dini hari nanti adalah laga terakhirnya bersama Arsenal di ajang Liga Champion, maka harapan yang hanya terbuka 1% itupun harus dapat ia maksimalkan jika tidak mau pulang dengan lebih banyak penyesalan.