Rossi Mengaku Sangat Menikmati Balapan MotoGP Australia - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Rossi Mengaku Sangat Menikmati Balapan MotoGP Australia

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, meraih kemenangan berharga di MotoGP Australia, Minggu (22/10), untuk perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017. Marquez kini unggul hingga 33 poin atas Andrea Dovizioso.

Kemenangan di Sirkuit Phillip Island membuat Marquez kini mengoleksi 269 poin di puncak klasemen. Pebalap asal Spanyol itu unggul hingga 33 poin atas Dovizioso yang hanya mampu finis ke-13 di MotoGP Australia.

Ini adalah kemenangan keenam Marquez musim ini setelah di GP Amerika Serikat, GP Jerman, GP Republik Ceko, GP San Marino, dan GP Aragon.

Perubahan klasemen juga terjadi di posisi keempat. Keberhasilan Valentino Rossi finis kedua membuat The Doctor naik ke posisi empat menggeser Dani Pedrosa yang hanya finis ke-12 di MotoGP Australia.

Balapan MotoGP Australia berlangsung menarik. Rossi secara bergantian menjadi pemimpin balapan di Sirkuit Phillip Island dengan Marc Marquez, Johann Zarco, dan Maverick Vinales.

Rossi mengaku sangat menikmati balapan MotoGP Australia. Pebalap 38 tahun itu mengatakan harus tampil lebih agresif demi bisa meraih podium di Sirkuit Phillip Island.

“Saya sangat menikmatinya. Trek ini sungguh luar biasa. Ini balapan yang sangat, sangat hebat. Balapan yang sangat agresif, tapi saya harus tampil lebih bodoh daripada pebalap lainnya,” ujar Rossi.

Rossi hampir gagal menyelesaikan balapan setelah dua kali bersenggolan dengan Zarco dan Marquez. Bahkan kostum balap Rossi terlihat terkena ban setelah bersenggolan dengan Marquez.

Keberhasilan The Doctor meraih podium juga cukup mengejutkan, pasalnya Yamaha mengalami kesulitan hingga berjalannya babak kualifikasi.

“Ini pertarungan yang hebat melawan Zarco, (Andrea) Iannone), Vinales, dan Marquez. Terima kasih untuk semua orang di Yamaha,” ucap Rossi.

Rossi kini mengoleksi 188 poin di posisi keempat. Sementara Pedrosa turun ke posisi lima dengan torehan 174 poin. Maverick Vinales tetap berada di posisi ketiga dengan 219 poin setelah finis ketiga di Sirkuit Phillip Island.

Posisi keenam ditempati Johann Zarco dengan 138 poin, disusul Jorge Lorenzo dengan 117 poin, Danilo Petrucci dengan 111 poin, dan Cal Crutchlow dengan 103 poin.

Hasil di MotoGP Australia juga membuat Movistar Yamaha mengakhiri paceklik podium. Kali terakhir Yamaha meraih podium yakni di GP Inggris, 27 Agustus lalu, ketika Vinales finis kedua dan Rossi meraih podium ketiga. Rossi juga meraih podium ke-227 sepanjang kariernya di ajang Grand Prix.

Hasil di MotoGP Australia membuat Marquez bisa memastikan gelar juara dunia MotoGP 2017 saat menjalani balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, 29 Oktober mendatang.

 

Sumber foto: dailystar.co.uk

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter