Dituding Sindir Keoman Usai Cetak Gol, Begini Respons Suarez

Dituding Sindir Keoman Usai Cetak Gol, Begini Respons Suarez

Luia Suarez melakukan selebrasi yang tidak biasa usai mencetak gol kedua Atletico Madrid ke gawang Barcelona dalam laga lanjutan pekan ke-8 La Liga Spanyol.

Menjamu Barcelona di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB, Atletico benar-benar membuat tim tamu tidak berdaya saat mereka menang dengan skor 2-0 tanpa balas.

Uniknya lagi, Suarez melakukan seleberasi dengan gaya menjawab panggilan telepon usai mencetak gol di menit ke-44. Meski demikian, mantan striker Barcelona tersebut membantah telah menyindir Ronald Koeman.

“Saya tahu jika saya mencetak gol, saya tidak akan merayakannya. Itu untuk orang-orang yang tahu saya memiliki nomor yang sama, jadi mereka tahu saya masih menggunakan ponsel saya,” kata Suarez.

Suarez ditendang dari Barcelona lebih dari setahun yang lalu, dimana klub Catalan beralasan tidak membutuhkan jasa pemain asal Uruguay tersebut lagi.

Koeman yang baru menjabat sebagai manajer di saat itu memberitahukan kepada Suarez melalui sambungan telepon bahwa Barcelona telah menyetujui kesepakatan untuk menjual mantan pemain Liverpool tersebut ke Ateltico.

Pada Februari lalu, Suarez sempat mengungkapkan cara Barcelona membuang dirinya adalah hal paling menyakitkan usai membantu Barca memenangkan beberapa trofi.

“Ketika Barcelona mengatakan kepada saya bahwa mereka tidak mengandalkan saya, itu sulit, saya tidak mengharapkannya. Itu adalah momen yang sangat sulit karena cara penyingkiran telah terjadi,” kata Suarez.

“Koeman menghubungi saya dan memberitahu saya bahwa saya tidak masuk dalam rencananya. Ketika Barcelona mengumumkan bahwa mereka tidak mengandalkan saya, percakapan dimulai dengan Atletico, dengan manajer Diego Simeone, dan pemilik klub, Miguel Angel.” tambah Suarez.

Sejak bergabung dengan Atletico, Suarez tak diragukan lagi menjadi pemain andalan manajer Simeone. Terbukti, ia sukses mempersembahkan trofi La Liga bagi klub barunya tersebut.

Dengan kemenangan 2-0 atas Barcelona, Suarez berhasil membuat mantan klubnya tersebut terlempar ke urutan ke-9 klasemen sementara La Liga Spanyol.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.