Salam Perpisahan Marquez Untuk Honda Repsol? - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Salam Perpisahan Marquez Untuk Honda Repsol?

Marc Marquez menyampaikan salam perpisahan kepada tim Honda Repsol setelah ia memutuskan untuk menjalani operasi yang harus memaksanya absen dari MotoGP 2022.

“Saya akan merindukanmu, tim! Terima kasih telah mendukung saya selama ini, menyemangati, dan membuat tersenyum ketika saya membutuhkannya. Kami akan kembali @HRCMotoGP,” ungkap Marquez lewat akun Twitter pribadinya.

Honda telah mengadakan konferensi pers darurat usai kualifikasi MotoGP Italia 2022, Sabtu (28/5/2022), yang berisi agenda untuk mengumumkan Marquez akan berhenti balapan dari MotoGP 2022.

Marquez berencana terbang ke Amerika Serikat untuk menjalani operasi humerus, sebagai upaya lanjutan pemulihan cedera akibat kecelakaan parah pada balapan di Sirkuit Jerez, Spanyol, musim 2020 silam.

Marquez sebenarnya sudah tiga kali menjalankan tindakan operasi pasca insiden itu untuk pemulihan cedera yang dideritanya itu. Namun, rangkaian tindakan medis itu belum dapat menuntaskan rasa nyeri di bagian lengan kanan pembalap asal Spanyol itu.

Marquez bersama tim Honda memutuskan untuk melakukan operasi keempat di Negeri Paman Sam. Imbasnya, pembalap Spanyol itu tampil tak konsisten dan mesti rehat sejenak dari MotoGP.

MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Minggu (29/5/2022), jadi balapan terakhir Marquez musim ini. Dua hari berselang ia dijadwalkan bertolak ke AS pada Selasa (31/5/2022).

Proses pemulihan pascaoperasi Marquez diprediksi akan memakan waktu yang cukup panjang sekitar enam bulan. Situasi ini membuatnya terpaksa merelakan persaingan gelar MotoGP 2022.

Namun demikian, Marquez menyadari dan menyatakan operasi yang bakal ia lakukan tak serta merta menjamin ia bakal jadi juara MotoGP lagi, tapi Ia menegaskan ini adalah langkah yang paling tepat.

Marquez menekankan operasi ini tidak lantas menjamin dirinya bakal bisa langsung kembali mendominasi MotoGP dan kembali menjadi juara di masa mendatang.

“Menjalani operasi adalah keputusan tepat untuk masa depan saya, namun ini bukan langkah yang berarti saya menjalani operasi lalu [otomatis] bisa kembali menang lagi.”

“Tidak seperti itu. Target operasi ini adalah mencoba bisa kembali menikmati balapan dan memiliki kehidupan normal. Melupakan obat pereda nyeri dan segala hal lainnya. Ini adalah target operasi tersebut,” ujar Marquez seperti dikutip dari Crash.

Dengan Marquez berharap bisa kembali menikmati balapan, pembalap Spanyol itu pun yakin peluang untuk kembali menang bisa terbuka lebar.

“Ketika saya kembali memiliki semuanya, kembali menikmati balapan, kemungkinan untuk meraih hasil bagus akan meningkat,” ucap Marquez.

Sumber foto: celebrities.id

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.