Juara kelas berat WBC Tyson Fury sedang dalam pembicaraan untuk berhadapan dengan pemenang pertarungan rematch antara Anthony Joshua dan Oleksandr Usyk.
Fury mengungkapkan bahwa dirinya siap untuk menghadapi rekan senegaranya, Anthony Joshua, jika tiket, dan pertarungannya ditayangkan di TV secara gratis.
Jika Joshua sukses memenangkan pertarungan tersebut, Fury akan melakukan pembicaraan antara kedua belah pihak agar pertarungan mereka segera terwujud.
“Saya bersumpah demi Tuhan, saya berharap dia memenangkan pertarungan Usyk sehingga saya bisa keluar dari pensiun untuk melawannya secara gratis,” kata Fury.
“Namun, persyaratannya adalah: Saya ingin pertarungan itu di Stadion Wembley, saya ingin masuk ke stadion itu gratis dan saya ingin pertarungan itu disiarkan di TV tanpa biaya di negara ini.”
“Saya ingin melawannya di Inggris dan bukan di negara asing untuk mendapatkan lebih banyak uang; gratis untuk orang-orang di sini!” tambah Fury.
Fury bersikeras dirinya tetap berada dalam masa pensiun. Akan tetapi, The Gypsy King menganu bahwa ia harus membayar jumlah uang yang sangat besar untuk membawanya kembali ke kamp pelatihan.
“Saya mungkin ingin mendapatkan setengah miliar untuk keluar dari masa pensiun. Saya katakan yang sebenarnya, jika Anda ingin melihat saya keluar dari masa pensiun, Anda harus membayar setengah miliar!” kata Fury.
Fury mengalahkan sesama petinju Inggris, Dillian Whyte, di Stadion Wembley pada April untuk mempertahankan mahkota kelas beratnya.
Dalam kesempatan itu, ia juga menegaskan bahwa dirinya akan meninggalkan dunia tinju alias pensiun untuk selamanya.
Promotor tinju Fury, Frank Warren, berharap ia bisa melihat kliennya tersebut kembali naik ring guna melakukan pertarungan penyatuan gelar kelas berat dunia.
“Tyson Fury adalah petarung yang hebat, dan saya bisa merasakan di dalam hatinya bahwa dia akan bertarung lagi.” kata Warren dikutip Sky Sports.
“Kita semua tahu bahwa ia adalah sosok petinju kelas berat paling pantas untuk mendapatkan penyatuan gelar.” tambah Warren.