Bintang Leicester City Riyad Mahrez dikabarkan telah bergabung dengan Arsenal. Pemain Aljazair kelahiran Prancis tersebut diperkirakan akan tampil musim depan di bawah asuhan pelatih Arsenal Arsene Wenger melalui kontrak empat tahun.
Arsene Wenger telah lama menjadi pengagum Mahrez. Dan tampaknya segera akan mengumumkan kepindahan pemain The Foxes itu dalam waktu dekat ini.
Mahrez memainkan peran kunci dalam meraih gelar juara Liga Primer bersama Leicester City pada musim 2015/16 lalu, dia sukses mencetak 18 gol di semua kompetisi. Akan tetapi, angka itu turun menjadi 10 gol musim lalu saat Leicester City berada di bawah asuhan Claudio Ranieri, dan berujung pada pemecatan pelatih asal Italia tersebut.
Sejak itu, pemain timnas Aljazair itu telah meminta untuk meninggalkan King Power Stadium. Dengan melihat kondisi ini, Arsenal kini tampil untuk mendapatkan tandatangan pemain berusia 26 tahun tersebut meski telah menjadi pemain incaran klub Liga Spanyol Barcelona.
Berbicara kepada media bulan lalu, Wenger sangat malu-malu saat ditanya apakah dia tertarik untuk mendapatkan pemain depan Leicester City itu.
“Sudahkah kami mengajukan tawaran untuknya? Tidak,” kata Wenger. “Belum, belum berarti itu bisa terjadi, itu tidak mungkin terjadi.” tambah pelatih asal Prancis tersebut.
The Gunner menempati posisi kelima di Liga Primer Inggris pada musim lalu, posisi terburuk sejak musim 1995/96. Wenger dan klubnya juga harus menanggug malu mengakhiri kompetisi dengan terpaut 11 poin dari saingan berat Tottenham Hotspur yang menempati posisi kedua.
Alexis Sanchez ingin meninggalkan Arsenal di musim panas ini. (Sumber:www.thetelegraph.co.uk)
Di sisi lain, usai gagal mendatangkan pemain muda AS Monaco, Kylian Mbappe, Wenger juga harus dipusingkan dengan masa depan Mesut Ozil dan Alexis Sanchez yang dikabarkan bakal meninggalkan Emirates Stadium di musim panas ini.
Wenger sendiri mengaku Ozil berpeluang untuk tetap tinggal di Arsenal musim depan dengan tawaran kontrak baru. Sementara Sanchez sendiri yang telah dihubungkan kepindahannya ke Manchester City memiliki syarat tertentu oleh Wenger.
Sachez akan menjadi pemain City jika Sergio Aguero dimasukkan sebagai bagian dari kesepakatan atau Wenger menarik penandatanganan Kylian Mbappe. Saat ini, Sanchez memiliki kurang dari 12 bulan kontraknya di Arsenal dan dia telah tahu di mana kini masa depannya berada di luar klub London utara tersebut.