Neymar mengalami cedera pada laga lawan Marseille, Minggu (25/2/2018). Bek Marseille, Jordan Armavi menganggap Neymar terlalu sering melakukan diving sebelum insiden itu terjadi.
Armavi menilai Neymar terlalu sering terjatuh sebelum insiden cedera retak metatarsal dan pergelangan kaki menimpanya di menit ke-77.
“Kami bermain secara normal namun Neymar bermain seperti mencari pelanggaran. Itulah yang saya lihat di lapangan,” kata Armavi seperti dikutip dari Mirror.
Perang komentar antara pemain PSG dan pemain Marseille memang terjadi usai insiden cederanya Neymar.
Dimitri Payet, dikutip dari radio RMC, memberikan ancaman pada wasit sebelum insiden cederanya Neymar terjadi.
“Katakan pada Neymar untuk tenang atau kami yang akan mengurus dirinya.”
Kapten PSG Thiago Silva pun bereaksi atas ancaman tersebut.
“Sungguh memalukan. Payet berkata pada wasit bahwa dia akan menyakiti (Neymar). Itu bukanlah sepak bola,” tutur Thiago Silva.
“Neymar menunggu kami mendekat. Ia melepas bola di saat akhir (kami menghampirinya). Semua tahu bahwa Neymar punya bakat besar namun dia terlalu mudah terjatuh di laga itu,” ucapnya melanjutkan.
Absen pada Laga Kontra Real Madrid
Pelatih PSG Unai Emery sempat mencuatkan harapan bahwa Neymar masih mungkin tampil di laga lawan Real Madrid. Namun anggapan itu langsung dibantah oleh sang ayah.
Ayah Neymar, Neymar Sr. menyebut Paris Saint-Germain tak punya peluang untuk memainkan Neymar di laga lawan Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada 6 Maret mendatang.
Neymar mengalami cedera pada laga lawan Marseille pekan lalu. Ada retak metatarsal di kaki kanan Neymar dan hal itu jadi masalah besar jelang duel lawan Real Madrid.
“PSG tahu bahwa mereka tidak bisa menyertakan Neymar dalam skuat untuk 6-8 minggu mendatang. Tidak ada satu pun orang yang bisa berpikir bahwa Neymar mampu bermain lawan Real Madrid dengan cedera ini. Tidak ada opsi lain.”
“Kami menunggu untuk berbicara dengan PSG dan memecahkan masalah ini. Hal ini tentunya bukan keputusan Neymar karena dia tentunya tak mungkin membuat situasi ini,” kata ayah Neymar kepada ESPN Brasil seperti dikutip dari Marca.
Ayah Neymar menyebut cedera putranya ini akan dibicarakan secara serius, termasuk dengan dokter Timnas Brasil lantaran Selecao butuh Neymar di Piala Dunia mendatang.
“Neymar bukan dokter dan begitu juga saya. Saat ini dokter Timnas Brasil akan datang dan kami bersama-sama akan berdiskusi untuk membuat keputusan.”
“Kami tak mau terlibat dalam situasi ini namun saat ini kami harus mencoba mengembalikan Neymar ke performa terbaiknya,” ucap ayah Neymar.
Sumber foto: bola.com