Bastian Schweinsteiger Menyatakan Pensiun - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Bastian Schweinsteiger Menyatakan Pensiun

Gelandang Jerman, Bastian Schweinsteiger telah menyatakan pensiun dari arena sepakbola internasional usai aksinya yang kurang cemerlang pada Euro 2016 baru-baru ini. Schweinsteiger telah memohon kepada Joachim Low, pelatih timnas Jerman, untuk tidak lagi melibatkannya dalam pemilihan pemain tingkat internasional selanjutnya.

Bastian Schweinsteiger banyak menuai kritikan saat penampilannya di Perancis yang kurang cemerlang, terlebih lagi pada saat bertemu tim tuan rumah Perancis di babak semi final, ini sekaligus memperkuat keputusannya untuk pensiun di pentas internasional.

“Saya telah memohon kepada pelatih agar tidak melibatkan saya lagi dalam pemilihan pemain untuk memperkuat Jerman pada masa akan datang, karena saya ingin pensiun. Terima kasih kepada para pendukung, tim Jerman, FA, dan semua pelatih Jerman sebelumnya,” kata Schweinsteiger.
“Dalam 120 perlawanan internasional, saya melalui detik-detik yang indah dan kejayaan yang sulit dijelaskan bagi negara saya. Joachim Low tahu betapa berartinya Piala Eropa 2016 bagi saya, karana saya inginkan juara usai Jerman tidak memenanginya sejak tahun 1996 yang lalu. Ternyata itu tidak terwujud dan saya terpaksa menerimanya.” tambah Schweinsteiger.

Schweinsteiger juga mengatakan menjuarai Piala Dunia 2014 adalah sejarah dan perolehan yang sungguh berarti bagi dirinnya, namun itu tidak akan berlaku lagi dalam kariernya untuk masa akan datang. Ia menilai ini adalah masa yang paling sesuai dan pantas untuk pensiun jelang kualifikasi Piala Dunia 2018.

bastian-schweinsteiger

Bastian Schweinsteiger menyatakan pensiun dari arena sepakbola usai penampilannya kurang berhasil di Piala Eropa 2016 Perancis. (Sumber:www.express.co.uk)

Di sisi lain, karir Schweinsteiger bersama klub Liga Primer Inggris, Manchester United juga tidak jelas apabila pelatih baru MU, Jose Mourinho menegaskan tenaga Schweinsteiger di Old Trafford tidak lagi dibutuhkan, serta tidak ada  tawaran perpanjangan kontrak lagi untuk pemain berusia 31 tahun tersebut.

Selain Schweinsteiger, ada lagi beberapa pemain yang dikeluarkan Mourinho dari MU seperti Cameron Borthwick-Jackson, Tim Fosu-Mensah, Will Keane, James Wilson, dan Adnan Januzaj.

Schweinsteiger bergabung bersama Setan Merah pada musim lalu di bawah kendali pelatih asal Belanda, Louis van Gaal dan dimana Schweinsteiger hanya tampil sebanyak 18 permainan dalam Liga Primer Inggris  pada musim pertama.

Sebagai catatan, Schweinsteiger telah mencetak 24 gol dalam 120 perlawanan untuk Jerman dan menyandang  tugas sebagai kapten timnas Jerman usai Philipp Lahm menyatkan pensiun pada tahun 2014. Ia juga turut mencatat sejarah pemain Jerman yang paling banyak tampil pada Piala Eropa.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.