Manchster City siap untuk menghabiskan musim panas mereka usai menandatangani bek kanan Danilo dari klub Real Madrid sebesar 27 juta poundsterling.
Usai menjalani tes medis, Danilo yang merupakan pemain asal Brasil itu akan langsung bergabung bersama City untuk mengikuti rangkian tur pra-musim sebelum ia dan rekan-rekannya menghadapi Liga Primer musim depan.
“Pertama-tama, terima kasih banyak telah menyambut saya dengan cara ini, saya sangat senag bisa bergabung dengan Manchester City.” kata Danilo.
“Saya berharap para pemain dan pendukung bersama-sama bisa membuat musim yang hebat ini dengan kemenangan besar.” tambah Danilo.
Danilo, yang ikut membantu memenangkan Liga Champions di musim keduanya di Madrid, mengatakan ia akan membawa kemenangan besar bagi penggemar Manchester City.
“Saya sudah terbiasa menang, untuk mendapatkan kemenangan, jadi saya ingin memberi para penggemar City dengan kemenangan, tapi itu juga perlu kerja keras, usaha dan dedikasi.” kata Danilo.
“Ini adalah hari yang besar dan menyenangkan untuk menjadi bagian dari tim ini. Saya berharap dapat memenuhi harapan, saya sangat menantikan tantangan dan saya ingin memenangkan Liga- Champions bersama Manchester City.
“Saya memiliki beberapa kata dengan Fernandinho dan saya harap mereka membantu saya untuk tetap tinggal secepat mungkin di City, tak lupa juga dengan gaya kepimpinan Pep, dan semua yang siap membantu klub untuk memenangkan piala.” tambah bek kanan berusia 26 tahun itu.
Danilo merupakan pemain yang direkrut oleh bekas pelatih Rafa Benitez di Santiago Bernabeu pada July 2015 lalu. Kini, di bawah asuhan pelatih Manchester City, Pep Guardiola, dia akan bermain dengan kontrak berdurasi lima tahun.
Danilo merayakan kemenangan timnya saat bermain di Real Madrid. (Sumber:www.talksport.com)
Selain itu, bekas pemain Porto ini juga mampu bermain disemua posisi, seperti bek kanan, bek kiri, dan tengah. Ini akan membuat Gurdiola yakin pemain berunya itu akan bisa dihandalkan di musim depan.
Danilo, sebelum menandatangani kesepakatan bersama The Skyblues, sempat dikejar oleh pelatih Chlesea, Antonio Conte, untuk di bawa ke Stamford Bridge usai pelatih asal Italia itu menandatangani penyerang Alvaro Morata yang juga merupakan rekan setim Danilo di Real Madrid.
“Ada banyak klub yang tertarik, namun ini selalu menjadi ambisi saya untuk bermain di bawah asuhan Pep Guardiola.” tutup Danilo.