Kiper asal Spanyol ini bergabung bersama Cristiano Ronaldo sebagai pemain yang pernah meraih gelar pemain terbaik United selama tiga kali – namun tidak ada pemain lain selain kiper ini yang mampu mencatat rekor raihan ini selama tiga tahun berturut-turut.
David de Gea kini menjadi pemain Manchester United pertama yang mampu memenangkan gelar pemain terbaik selama tiga musim berturut-turut.
Pemain timnas Spanyol ini sekali lagi bermain dengan sangat gemilang untuk Manchester United, mampu mempertahankan gawang United dari kebobolan selama 14 pertandingan dari total 32 laga yang dimainnya itu.
De Gea bergabung bersama Cristiano Ronaldo untuk didalam catatan memenangkan piala ini didalam tiga musim. Pemain timnas Portugal yang kini bermain untuk Real Madrid pernah memenangkan piala tersebut didalam tiga musim yakni pada 2004, 2007, dan juga 2008.
“Sangat sulit bagi saya untuk mengungkapkan perasaan saya saat ini, memenangkan piala ini selama tiga musim berturut-turut sangatlah luar biasa. Saya sangat senang, ini adalah suatu kehormatan dan saya mau berterima kasih kepada para penggemar yang terbaik didunia,” ucap De Gea pada acara pada senin malam.
“Ini adalah hal yang sangat luar biasa untuk memenangkan piala ini selama tiga tahun berturut-turut. Saya mau berterima kasih kepada semuanyaa dan kami akan terus berjuang.
“Saya merasa semua pemain diruang ganti sangatlah penting dan sekarang kami memiliki sesuatu yang penting untuk dimenangkan di Wembley. Jika kami memanangkan piala FA, maka ini akan menjadi musim yang bagus.”
Chris Smalling mendapatkan gelar pemain terbaik pilihan para pemain, Cameron Borthwick-Jackson mendapatkan gelar pemain terbaik U-21 dan Marcus Rashford memenangkan gelar pemain terbaik U-18.