De Gea Ke Madrid, Mourinho Minta Morata dan Varane

De Gea Ke Madrid, Mourinho Minta Morata dan Varane

Klub EPL, Manchester United nampaknya sudah siap untuk melepas David De Gea ke Real Madrid pada musim panas nanti. Sebagai gantinya, Setan Merah kabarnya meminta Raphael Varane dan Alvaro Morata dimasukan dalam klausul pembelian kiper utama mereka tersebut.
 
Sudah bukan rahasia lagi jika Real Madrid begitu mendambakan sosok David De Gea. Kiper Timnas Spanyol itu nyaris hijrah ke Santiago Bernabeu dua tahun yang lalu, namun kesalahan administratif membuat transfer tersebut gagal terjadi.
 
Belakangan ini kubu El Real kembali digosipkan meminati jasa De Gea. Mereka kabarnya siap memecahkan rekor transfer untuk Kiper dengan melayangkan tawaran sebesar 60 Juta Pounds bagi sang pemain.
 
Namun menurut laporan The Sun, tawaran menggiurkan itu tidak membuat Jose Mourinho bergeming. Pelatih asal Portugal tersebut kabarnya meminta Real Madrid untuk merogoh kocek lebih dalam jika mereka benar-benar meminati jasa De Gea.
 
Menurut laporan tersebut, Mourinho kabarnya meminta Los Blancos memasukan dua pemainnya dalam pembelian De Gea. Tidak tanggung-tanggung, mantan pelatih Real Madrid ini meminta Alvaro Morata dan Raphael Varane sebagai alat tukar untuk De Gea.
 
De Gea sendiri kembali menunjukan penampilan apiknya musim ini. Ia baru-baru ini masuk ke dalam PFA Team of The Year sebagai perwakilan penjaga gawang.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.