Aksi Kiefer Racing dikabarkan akan terus berlanjut di seri Moto2 musim depan, di bawah kepemilikan baru yang beralih menggunakan sasis KTM.
Tim asal Jerman itu sendiri akan tetap mempertahankan rider Dominique Aegerter dan seorang lagi rider baru Sandro Cortese yang telah menggantikan Tarran MacKenzie di tahun depan.
Aegerter, sejatinya adalah rider yang telah berhasil memenangkan seri balapan Moto2 di Misano pada tahun ini, namun kemudian kemenangannya dianulir karena kedapatan menggunakan oli mesin yang tidak beraturan.
Sejak kepergian selama-lamanya pemilik tim Stefan Kiefer pada bulan Oktober lalu, nasib Kiefer menemui kesulitan dan ketidakpastian, dimana telah menimbulkan pertanyaan besar masa depan tim di tahun mendatang.
Namun, pembahasan bersama investor dan bekas rider David Pickworth untuk mempertahankan tim ini telah berlangsung dalam beberapa pekan terakhir.
Melalui pembiayaan dan sponsor dari investor Rusia, kontrak Kiefer dibutuhkan untuk perubahan kepemilikan, ditambah dengan sasis dari KTM.
“Saya mendapatkan dokumen terakhir dari Jochen Kiefer [saudara kandung Setfan] sekitar pukul 4 sore pada Khamis lalu, saya perlu memintanya untuk diperiksa oleh penasihat hukumnya.” ucap Pickworth.
“Maka jelaslah bahwa saya dapat mengambil alih tim Kiefer Racing dan dua rider awal di Moto2. Tentu saja, semua orang sangat skeptis, segera setelah Anda mengucapkan kata ‘Rusia’.
“Namun kita bergerak dengan cara metodis dan professional, kita tidak dapat mempengaruhi cara orang memikirkan kita. Semua yang bisa kita lakukan adalah bersikap sangat professional. Dan kita akan melakukan itu.” tambah Pickworth.
Dominique Aegerter saat meraih podium bersama Kiefer Racing. (Sumber:www.motorsport.com)
Tim Kiefer Racing telah memenangkan Kejuaraan Dunia Moto2 pada tahun 2011 lalu bersama Stefan Bradl dan Moto3 di tahun 2015 bersama Denny Kent. Namun, tahun ini mereka mengalami kemunduran sejak menggunakan sasis Suter.
Ketika ditanya mengenai harapan bagi tim tahun depan, pemilik baru Kiefer, Pickworth, menegaskan dengan menggandeng KTM ia berharap tim akan berada terdepan.
“Saya sangat yakin dengan tujuan kami, KTM telah memenangkan tiga balapan terakhir di akhir musim, motornya telah terbukti kompetitif,” ucap Pickworth.
“Kami memiliki dua pembalap yang baik dengan banyak potensi, saya perlu waspada terhadap prediksi, namun saya sangat berharap dan berharap bisa berada di dekat bagian depan.” tambahnya.