Dota 2 Na'Vi Kembali Berganti Roster dan Mundur Dari ESL Birmingham

Dota 2 Na’Vi Kembali Berganti Roster dan Mundur Dari ESL One Birmingham 2018

Na’Vi berganti roster kembali dan hal ini bukan tanpa resiko, salah satunya keluarnya dia dari persaingan DPC untuk TI8.

Pergantian roster yang dilakukan oleh Na’Vi berbuntut panjang, mereka harus merelakan DPC poin yang sudah susah payah dikumpulkan. Dengan begitu Na’Vi secara resmi tersingkir dari peta persaingan perebutan direct invitation oleh Valve untuk ajang The International 2018.

Na’Vi harus mengikuti open qualifier untuk bisa berpartisipasi dalam gelaran bergengsi tahunan dari Valve ini. Tetapi itu juga bukan perkara mudah, melihat performa Na’Vi yang sudah tidak seciamik lima tahun lalu saat masih bisa menjadi runner up The International 2013, di mana mereka kalah dari Alliance yang tidak dijagokan.

Sebenarnya kalau boleh berpendapat squad Na’Vi sebelum melakukan pergantian roster bisa dibilang squad yang cukup stabil. Meskipun menjadi tim mid tier atau tim kelas dua untuk region EU, penampilan Na’Vi tidak seburuk itu.

Na’Vi berganti roster dengan merekrut satu pemain support asal Russia yaitu Fedor “velheor” Rusikhin yang menggantikan Nikola “LeBron” Popovic. Masuknya velheor juga berdampak pada perubahan posisi pemain dari Natus Vincere.

LeBron yang sebelumnya menghuni posisi lima di dalam tim digantikan oleh velheor, yang kini menjadi posisi empat. Dengan kata lain sang captain Lil akan bergeser mengisi posisi lima yang ditinggalkan LeBron. Berikut merupakan roster Na’Vi terbaru.

-Danil “Dendi” Ishutin

-Viktor “GeneRaL” Nigrini

-Vladyslav “Crystallize” Krystanek

– Ilya “Lil” Ilyuk

– Fedor “velheor” Rusikhin

Pihak manajemen Na’Vi juga mengatakan bahwa diambilnya keputusan dia mundur dari turnamen skala besar ini, karena mereka ingin berfokus dan berlatih lebih keras lagi untuk persiapan Dota 2 Supermajor nanti di China.

Hal ini memang dirasa relevan karena Na’Vi tidak ingin mencorang muka lebih banyak lagi, apabila mereka mendapatkan hasil yang tidak sesuai dengan harapan karena pergantian roster ini. Na’VI pastinya ingin mencari formula bermain terbaik yang bisa mereka dapatkan dengan roster baru ini.

 

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.