GP Hongaria: Sebastian Vettel Tolak Salahkan Valtteri Bottas - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

GP Hongaria: Sebastian Vettel Tolak Salahkan Valtteri Bottas

Drama perebutan tempat pertama di GP Hongaria diwarnai dengan aksi tabrakan yang dilakukan pembalap Mercedes Valtteri Botas dengan pembalap Ferrari Sebastian Vettel, pada Minggu (29/7).

Meski demikian, Vettel menolak menjadikan Bottas sebagai kambing hitam untuk hasil balapan Formula 1 yang disertai dengan turunnya hujan.

“Saya merasa, tiba-tiba, saya mendapat hantaman dari belakang. Untuk [Bottas] tidak ada tempat untuk pergi, saya berada di depan.” kata Vettel usai balapan.

“Saya tidak menyalahkannya, saya rasa dia tidak memiliki pegangan dan ketika Anda begitu dekat, sangat sulit untuk menghentikan mobil dan saya pikir dia terkunci dan kami membuat kontak.” sambung Vettel.

Vettel sempat menyalip Bottas di lap ke-65 tepatnya saat menuju tikungan kedua. Namun, pembalap Jerman tersebut ragu-ragu untuk memperlambat laju mobil Bottas, alhasil mobil pembalap Finlandia itu terlambat mengerem dan tabrakan dengan mobil Vettel pun tak terhindarkan.

“Saya langsung menyadari saya memiliki kecepatan yang jauh lebih baik. Bagian belakang saya berada dalam kondisi yang lebih baik dan saya mendapat trek di dalam dari Tikungan 1, saya memiliki DRS.” kata Vettel.

“Saya cukup nyaman dalam Tikungan 2 mengetahui saya menyalip dia [Bottas]. Saya ingin memastikan saya tidak melampaui pengereman, saya menginjak rem dan ketika saya menyerahkan saya merasakan kontak dari belakang.” tambah Vettel.

GP Hongaria telah dimenangkan oleh Lewis Hamilton, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen. (sumber:www.wsau.com)

Meski mengalami tabrakan, Vettel mampu finis diurutan kedua, di belakang rival terdekatnya Lewis Hamilton yang sukses menjuarai GP Hongaria.

Secara terpisah, Bottas mengaku sempat sedikit kecewa dengan hasil kali ini, namun ia menolak untuk menerima pujian berleihan bos Mercedes Toto Wolff.

“Tidak perlu. Saya kecewa dengan hasil akhir saya dalam perlombaan dan melihat semuanya dengan cara negatif untuk sesaat.” kata Bottas.

“Saya tahu apa yang dia maksud. Dan dia [Wolff] akan mengatakan hal yang sama tentang Lewis jika dia berada dalam situasi yang sama dan memiliki balap yang sama.

“Kami berada dalam kondisi yang sama dan saya percaya tim ini 100%. Semuanya bagus. Kami akan terus mendorong! Itu akan datang.” tambah Bottas.

Hasil balapan kali ini membuat Vettel terpaut 24 poin dari Hamilton, tetapi juara dunia empat kali itu mengatakan hasilnya bisa lebih buruk.

“Saya beruntung saya dapat memanfaatkan mobil [setelah tabrakan] dan beruntung saya tidak mendapatkan kebocoran pada ban.” kata Vettel.

“Tim mengatakan kepada saya langsung bahwa ban terlihat baik-baik saja. Saya merasa mobil itu baik-baik saja dan itu sampai akhir.” tutup Vettel.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.