Musim pertama Pep Guardiola bersama Manchester City nampaknya memang tidak berjalan dengan mulus. Dan salah satu alasannya adalah karena City tidak memiliki bek-bek sayap yang mumpuni.
Dimana, Guardiola baru-baru ini mengeluarkan ungkapan keluhan saat membawa timnya ditahan imbang Manchester United, dini hari tadi. Meski memiliki banyak peluang, City gagal memaksimalkannya menjadi gol.
“Saya tidak begitu suka mengandalkan para pemain depan untuk menyerang. Saya lebih suka menyerang dengan cara lain,” ungkap Guardiola pada media setempat.
“Mereka akan menghukum setiap kesalahan yang anda buat. Mereka bagus dan memiliki kualitas serta betahan dengan sangat kompak. Kesalahan fullback anda. Kami sendiri tidak memiliki fullback yang bisa konsisten naik-turun karena mereka semua berumur 33, 34 tahun, jadi saya harus beradaptasi dengan pemain yang ada.”
“Terakhir kali kami memainkan Jesus disana dan kami banyak menyerang lewat fullback, tapi Pablo, Sagna, Kolarov, dan Clichy, semuanya berumur diatas 33 tahun dan mereka tidak lagi kuat untuk naik turun. Itulah mengapa saya memilikih pemain lain diposisi itu.”