Honda Butuh Banyak Waktu untuk Mencari Rider Baru di Tahun 2019 - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Honda Butuh Banyak Waktu untuk Mencari Rider Baru di Tahun 2019

Kepala tim Honda Alberto Puig mengatakan tim butuh waktu banyak untuk mencari rider pilihan di tahun depan..

Kepala tim Honda MotoGP Alberto Puig mengatakan tim membutuhkan lebih banyak waktu untuk mempertimbangkan pilihan rider di tahun 2019.

Secara terpisah Honda juga akan mempertimbangkan apakah akan menawarkan perpanjangan kontrak kepada rider mereka saat ini Dani Pedrosa.

Pedrosa telah membalap untuk skuad Honda sejak debutnya di kelas utama pada 2006, dan memenangkan setidaknya balapan per musim pada waktu itu, tetapi kontraknya berakhir pada akhir tahun ini.

Sementara rider asal Spanyol itu telah menyatakan keinginannya untuk melanjutkan hubungan bersama pabrikan asal Jepng tersebut.

Kepada media, Puig menyatakan menahan Pedrosa di tim adalah pilihan bagus, tetapi dia menekankan perlunya melihat bagaimana hasil beberapa balapan berikutnya terlihat sebelum muncul di keputusan akhir.

Sejauh ini, Honda mengakui bahwa mereka ingin terus mengevaluasi pilihan untuk rider kedua mereka setelah memperbarui kontrak Marc Marquez

Repsol Honda MotoGP masih memiliki dua rider mereka Marc Marquez dan Dani Pedrosa. (Sumber:www.vroommagazine.com)

“Marquez telah diperbarui dan kami ingin melihat opsi tergantung pada balapan yang akan datang. Yang ingin saya jelaskan adalah bahwa kami belum duduk bernegosiasi dengan rider manapun.” kata Puig.

“Sangat penting untuk melihat dan menganalisa perkembangan para rider, orang-orang yang terjebak kontraktual dan yang tidak.

“Komitmen kami adalah memberikan pilihan terbaik untuk tim kami dan Dani adalah pilihan yang bagus. Itulah mengapa dia dan telah bersama kami selama bertahun-tahun.” tambah Puig.

Puig juga mengakui bahwa Marquez akan memiliki pengaruh pada keputusan tersebut, dimana ia akan dimintai beberapa penilaian tentang rider pilihan.

“Jelas bahwa memiliki rider seperti Marquez pada titik tertentu Anda akan menanyakan pandangannya tentang rider kedua.” kata Puig.

Sejauh ini, daftar kandidat rider buruan Honda telah berkurang seperti rider andalan Yamaha Tech3 Johann Zarco telah memutuskan untuk bergabung dengan KTM untuk musim 2019, sementara Andrea Dovizioso dianggap tidak mungkin meninggalkan Ducati meskipun menolak tawaran awal pabrikan talia dalam pembicaraan kontrak.

Ini telah menjadikan peluang bagi Pedrosa untuk tetap bertahan di Honda. Namun, juara Moto3 Joan Mir bisa menjadi sebagai satu rider alternatif, terutama setelah perjalanan kembali yang baik menuju ke tempat keempat di balapan Moto2 ketiganya akhir pekan lalu.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.