Jika Ronaldo Pergi, Manchester United Buru Bintang Target Barcelona

Jika Ronaldo Pergi, Manchester United Buru Bintang Target Barcelona

Manchester United mulai mengambil sikap soal rumor kepergian striker Cristiano Ronaldo di musim panas ini, menurut laporan.

Menurut kabar, jika Ronaldo bersikeras untuk meninggalkan Old Trafford, Setan Merah bakal memburu bintang target Barcelona, Robert Lewandowski.

Tawaran Barcelona sebesar 30 juta euro untuk mendapatkan Lewandowski diketahui telah ditolak mentah-mentah oleh Bayern Munich.

Sementara itu, United berani membayar biaya sebesar 50 juta euro seperti yang diminta Bayern kepada Barca guna melepaskan Lewandowski.

Ronaldo diketahui berniat untuk meninggalkan United agar bisa bermain di klub peserta Liga Champions musim depan.

Namun, sejauh ini belum ada klub yang berani mengajukan tawaran kepada United agar mantan bintang Real Madrid dan Juventus itu dilepaskan.

Legenda sepakbola United dan sekaligus mantan rekan setim Ronaldo, Gary Neville, menyatakan manajer Erik ten Hag sebaiknya mengambil langkah cepat guna menuntaskan masalah Ronaldo.

“Satu-satunya faktor penting untuk kasus Ronaldo adalah harus diselesaikan dengan tegas dan cepat.” ucap Neville.

“Tidak bisa menjadi cerita yang akan mempengaruhi konsentrasi Erik ten Hag selama dua bulan ke depan.” tambah Neville.

Ronaldo telah mencetak 24 gol termasuk 18 gol di Premier League untuk United pada musim lalu. Meski demikian, ia dianggap gagal membawa tim ke peringkat empat besar di akhir musim.

Baru-baru ini, striker berusia 37 tahun itu tidak kelihatan dalam rombongan squad United saat menjalani laga tur pramusim ke Thailand.

Hal tersebut menimbulkan pertanyaan besar di kalangan peminat Ronaldo. Akankah sang bintang andalan akan benar-benar memutuskan untuk pergi meninggalkan United.

Ronaldo diketahui masih memiliki kontrak hingga 2023. Menurut aturan dalam kontrak, jika ia tetap memutuskan untuk pergi sebelum tahun depan, United berhak untuk tidak membayar sisa gaji sang striker.

Bukan itu saja, Ronaldo juga bakal diskors untuk tampil selama empat bulan sesuai aturan FIFA ditambah larangan bermain di enam laga babak penyisihan grup Liga Champions.

Real Madrid telah dikaitkan dengan kepulangan Ronaldo. Di satu sisi, ia juga dikaitkan dengan Chelsea dan Bayern.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.