Paul Pogba secara resmi takkan berpartisipasi dalam pagelaran Piala Dunia 2022 Qatar 3 pekan mendatang. Ia takkan berjuang bersama tim nasional Perancis untuk mempertahankan gelar juara dunia yang mereka raih bersama di Rusia 4 tahun silam. Praktis, Perancis takkan diperkuat 2 pilar utama mereka di lini tengah kala berjuang di Piala Dunia 2018 karena N’golo Kante sudah terlebih dulu dipastikan absen.
Angkat kaki dari Manchester United dengan segala permasalahannya, Pogba kembali ke Turin bersama Juventus yang sempat kembali melambungkan namanya. Sayang, semenjak pindah bulan Juli lalu, Pogba belum sekalipun merumput bersama si Nyonya Tua.
Cedera ligamen lutut saat latihan di tur pra-musim membuat Pogba wajib melakukan operasi yang membutuhkan waktu lama untuk pulih. Dan sialnya, saat sudah mulai berlatih dan menjaga asa tampil di sisa tahun 2022, Pogba kembali mengalami cedera kambuhan pada lututnya baru-baru ini.
Pemulihan yang diperlukan tak sempat mengejar waktu yang ada karena Pogba dipastikan takkan berada dalam kondisi prima seandainya pun dipanggil ke tim nasional dan dibawa ke Qatar. Tentu tak ideal mempercayakan Pogba untuk bermain pertama kalinya di musim ini saat Perancis akan memulai debutnya di Qatar nanti.
Pogba yang juga sempat diancam oleh saudaranya sendiri beberapa waktu lalu ini mungkin kini tengah meratapi nasibnya yang sungguh sial semenjak musim yang baru bergulir. Tak tampil sekalipun semenjak musim 2022/2023 dimulai, Juventus juga tampil payah dan kini bahkan sudah terlempar keluar dari ajang Liga Champions. Pogba juga mungkin melewatkan kesempatan terakhirnya bermain di Piala Dunia mengingat kini Ia sudah berusia 29 tahun. Bukan hal yang aneh menilai kemungkinan tersebut melihat rekam jejaknya yang terus cedera meski 2026 mendatang Pogba baru menginjak usia 33 tahun.
Pogba tentu harus menenangkan diri dan tak boleh berlarut dalam kekecewaan. Ia jelas merupakan sosok pemain dengan bakat dan kemampuan yang di atas rata-rata. Karena jika tidak cepat move on, akan sangat menyedihkan melihat akhir puncak karir seorang Pogba harus berakhir begitu dini karena cedera yang dibarengi segala kontroversinya selama berada di Inggris.