Penjaga gawang ini dihukum setelah menolak untuk digantikan pada laga melawan Manchester City.
Chelsea menghukumg Kepa Arrizabalaga sebesar gaji 1 minggu setelah dirinya menolak untuk di gantikan pada hari minggi didalam laga final piala Carabao dimana Chelsea harus kalah oleh Manchester City.
Penjaga gawang asal Spanyol ini sempat terjatuh ke tanah oleh karena cidera minor pada babak perpanjangan waktu, dan hal ini kemudian membuat sang pelatih Maurizio Sarri untuk menyiapkan penjaga gawang specialis penalti yakni Willy Caballero untuk masuk kedalam lapangan dan mengantikannya.
Semua hal yang terjadi menjadi begitu buruk setelah Kepa berargumen dengan Sarri – yang harus menginstruksikan pemainya dari luar lapangan – tentang siapa yang harus tetap berada di dalam lapangan.
Chelsea kemudian melanjutkan sesi babak penalti dengan Kepa sebagai penjaga gawangnya, Kepa kemudian tidak mampu membendung tendangan yang seharusnya gampang dan itu kemudian menjadi kontribusi dari kekalahan Chelsea.
Tim yang bermarkas di Stamford Bridge kemudian mengeluarkan penyataan dari Sarri dan juga Kepa pada hari senin lalu, menyatakan bahwa pemain yang berusia 24 tahun itu akan dihukukm sebesar gaji 1 minggu.
“Saya sangat bahagia untuk bermain didalam final piala bersama Chelsea kemarin dan sangat bangga dengan performa tim,” ungkap penjaga gawang begitu memulai pernyataannya.
“Saya banyak berpikir tentang even yang terjadi kemarin. Meskipun saya yakin itu hanyalah kesalahpahaman, tetapi didalam refleksi, saya belajar dari kesalahan besar tentang bagaimana saya menangani situasi yang ada.
“Saya meluangkan waktu untuk meminta maaf sebesar-besarnya secara personal kepada pelatih, kepada Willy, rekan setim dan juga kepada klub. Saya telah melakukannya dan kini saya juga ingin meminta maaf kepada para penggemar.
“Saya akan belajar dari episode inin dan akan menerima segala jenis hukuman dan kedisilpinan yang klub rasa itu benar untuk dilakukan.”
Disaat yang sama, pelatih asal Italia itu bermaksud untuk melupakan insiden insiden ini dan melewati sisa dari musim ini.
“Kepa dan saya sudah membahas tentang insiden ini,” ungkap Sarri. “Itu adalah sebuah komunikasi yang baik. Ada sedikit kesalahpahaman kemarin tetapi dia juga sudah meyadari bahwa dia bersikap salah didalam dirinya bereaksi.”
“Dia sudah meminta maaf kepada saya, rekan setimnya dan juga kepada klub. Ini hanya akan tergantung apakah klub ingin mendisiplinkannya menurut peraturan dari klub tersebut, tetapi untuk saya, masalah ini kini sudah lewat dan sudah selesai.
“Performa dari tim secara keseluruhan sangatlah positif dan tentu saja hal itu terhalang dan tidak terlihat oleh karena adanya insiden ini atas usaha kami didalam final piala yang sangat kompetitif.
“Semua orang kini memiliki fokus didalam pertandingan selanjutnya dan kami semua harus bisa melupakan ini”
Klub juga telah mengkonfirmasi bahwa hukuman yang diberikan kepada Kepa akan didonasikan untuk yayasan Chelsea.