Kesan Pertama Tugas Ralf Ragnick di Manchester United

Kesan Pertama Tugas Ralf Ragnick di Manchester United

Scott McTominay menggambarkan manajer interim baru Manchester United Ralf Rangnick sebagai bos yang sangat tegas dan tidak ragu untuk menyampaikan pesannya kepada skuad.

Pada pertandingan pertama, Rangnick  memimpin Setan Merah mengalahkan Crystal Palace di Premier League kemudian bermain imbang 1-1 dengan Young Boys di Liga Champions.

“Dia sangat tegas, sangat termotivasi dan tahu apa yang dia inginkan. Dalam pertemuan dia sangat jelas,” kata McTominay.

“Begitulah dalam sepak bola. Untuk menyampaikan maksud Anda, Anda harus jelas dan Anda harus kuat. Jika pemain tidak melakukan apa yang diminta, maka dia juga tidak ragu untuk memberi tahu. Kesan awal pertama sangat, sangat bagus.” tambah McTominay.

United telah menunjuk Ralf Rangnick sebagai manajer interim hingga akhir musim 2021-2022. Pria asal Jerman itu menggantikan Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat United selepas kekalahan 1-4 dari Watford.

Mantan direktur olahraga RB Salzburg itu memang dikenal sebagai sosok pelatih yang tegas terhadap seluruh anak asuhnya.

Ragnick mengawali kiprahnya di Old Trafford dengan apik. Ia sukses mengantar Setan Merah mengalahkan Crystal Palace dengan skor 1-0 dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-15.

United kini menempati urutan keenam klasemen dengan 24 poin, terpaut tiga dari West Ham United yang ada di posisi empat besar. Pada pekan ke-16 Rangnick akan memimpin United melawan Norwcih.

Rangnick mengaku bahwa dirinya akan berfokus untuk membawa anak-anak asuhnya menjaga gawang tetap tidak kebobolan saat berlaga.

“Ini adalah pertandingan yang menantang di Norwich, dengan pelatih baru di sana, mereka telah meningkat, mereka bermain dengan gaya yang berbeda, lebih langsung, lebih vertikal,” kata Rangnick.

“Namun, jika kami membangun performa melawan Palace, saya yakin kami memiliki peluang bagus untuk memenangkan pertandingan,” tambahnya.

Meski hanya bertugas selama hampir enam bulan, Ragnick dinilai berpeluang menjadi pelatih permanen bagi United. Ini sedikit mirip ceritanya dengan Solskjaer sebelum ditunjuk United menjadi pelatih permanen pada awal 2019 lalu.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.