Karir penjaga gawang Real Madrid Keylor Navas mulai menjadi tanda tanya besar saat ini. Kedatangan Thibaut Courtois telah menggeser Navas menjadi penjaga gawang utama Madrid, sehingga dikabarkan penjaga gawang berusia 32 tahun itu akan dilepas oleh klub.
Navas saat ini masih memiliki sisa dua tahun kontrak bersama Madrid. Namun, dalam kekalahan 2-1 Los Blancos melawan Valencia posisi penjagawa gawang asal Costa Rika itu mulai terancam.
Berbicara kepada media, Navas mengatakan dia akan bersedia meninggalkan klub jika diminta oleh pelatih kepala Madrid Zinedine Zidane.
“Jika pelatih menyuruh saya pergi, itulah yang akan saya lakukan. Tetapi saya memiliki kontrak dan hadiah saya ada di Real Madrid.”
“Saya akan selalu berusaha memberikan yang terbaik dan meyakinkan pelatih bahwa saya harus bermain. Saya memiliki kontrak dan saya ingin berada di sini, tetapi mari kita lihat apa yang terjadi.
“Mari kita fokus menyelesaikan musim dengan baik. Kita harus, demi kehormatan lencana, keluar dan memenangkan delapan pertandingan yang tersisa.” tambah Navas.
Navas dibawa ke Santiago Bernabeu pada 2014, dan dirinya mendapat perpanjangan kontrak setahun pada Januari 2019 lalu. Sepanjang bersama Madrid, ia telah pun mencapai tiga piala Liga Champions tiga kali berturut-turut di bawah asuhan Zidane.
Keylor Navas mengangkat piala Liga Champions. (Sumber:www.blamefootball.com)
Madrid telah menderita kekalahan pertama mereka sejak Zidane kembali menggantikan pelatih kepala Santiago Solari bulan lalu. Mereka juga telah tersingikir dari Liga Champions dan saat ini berada di urutan ketiga klasemen sementara La Liga dan terpaut 13 poin dari pemimpin klasemen Barcelona.
“Ini masa yang sulit. Ini merupakan tahun yang belum berjalan seperti yang kami harapkan [sebelum musim dimulai] tetapi kami harus menghadapinya.” kata Navas.
“Kami harus menghadapi momen ini dan mudah-mudahan itu akan membantu kami untuk belajar dari semua kesalahan yang kami buat tahun ini sehingga kami dapat menikmati apa yang layak klub ini dalam beberapa tahun mendatang.” tambah Navas.
Navas sempat dikait-kaitkan dengan kepindahannya ke klub Liga Primer Inggris yaitu Arsenal. Namun, ia lebih memilih untuk tetap berada di Madrid.