Bos Barcelona, Ronald Koeman, menegaskan dia tidak khawatir dengan laporan baru-baru ini bahwa raksasa Ligue 1 Prancis Paris Saint-Germain telah menawarkan kontrak tiga tahun kepada Lionel Messi.
Kontrak Messi akan berakhir pada musim panas ini dan megabintang Argentina itu belum ingin menentukan masa depannya. Ini telah membuat PSG tertarik untuk menyandingkan Messi dengan bekas rekan setimnya, Neymar Jr.
“Saya tidak tertarik dengan PSG, saya tidak tahu apakah itu benar. Saya berharap ia tetap bersama kami. Bagi saya, dia harus menyelesaikannya di sini karena ia menghabiskan seluruh hidupnya di sini, tetapi pada akhirnya itu adalah keputusan yang harus ia buat.” kata Koeman.
“Itu tidak membuat saya khawatir sama sekali, saya hanya fokus untuk menang melawan Granada [pada Kamis].” tambah Koeman.
Messi dinilai kembali menemukan kebahagian usai membawa Barcelona memenangkan trofi Copa del Rey baru-baru ini. Klub yakin pemain andalan mereka tersebut bakal bertahan di Camp Nou dan memperpanjang kontrak baru.
Rekan setim Messi, Gerard Pique, mengaku ia sangat yakin bahwa Barcelona akan berupaya mempertahankan Messi meski ada banyak tawaran dari klub Eropa.
“Saya tidak bisa memberi tahu Anda apa yang akan terjadi dengannya. Saya pikir dalam beberapa bulan terakhir ia terlihat lebih bahagia. Itu penting.” kata Pique.
“Ia memengaruhi tim karena ia adalah kapten dan memengaruhi seluruh tim. Klub melakukannya dengan sangat baik dan sebagian besar karena ia.
“Messi telah bersama kami di tim selama beberapa tahun. Kami mengenalnya dengan baik, dan kami akan mendukung keputusannya. Kita harus berterima kasih atas apa yang telah dia lakukan.” tambah Pique.
Awal bulan ini, presiden Barcelona, yang terpilih, Joan Laporta, berjanji akan mempertahankan Messi meski klub sedang kekurangan banyak dana usai dihantam krisis Covid-19.
Messi telah mencetak 36 gol dari 46 penampilan untu Barcelona di musim 2020/21 ini. Striker berusia 33 tahun itu juga telah memuncaki posisi top skorer di La Liga dengan mengoleksi 25 gol.