Kontroversi Wasit Fullham vs West Ham United

Kontroversi Wasit Fullham vs West Ham United

Kontroversi Wasit Fullham vs West Ham United

Wasit Premier League, Mike Dean lagi-lagi, membuat keputusan kontroversial yang melibatkan kartu merah. Kali ini terjadi pada duel imbang tanpa gol antara Fulham kontra West Ham United, Minggu (07/02/20) dini hari WIB.

Dean mengusir gelandang West Ham, Tomas Soucek, karena dianggap telah menyikut wajah pemain Fullham, Aleksander Mitrovic, usai sang wasit memeriksa tayangan VAR.

Padahal dalam tayangan, tampak Soucek sama sekali tidak menyikut wajah Mitrovic. Pergerakan Soucek pun sangat minim sehingga dianggap sampai tidak menjatuhkan Mitrovic.

Tercatat kartu merah yang dilayangkan kepada Soucek merupakan kartu merah keenam yang dikeluarkan wasit Dean dalam 15 pertandingan Premier League selama musim 2020/21 ini.

Menanggapi keputusan Dean, manajer West Ham, David Moyes, mengaku keputusan yang dibuat wasit benar-benar tidak adil dan memalukan dalam sejarah Premier League.

“Saya sebenarnya cukup malu untuk wasit Mike bahwa dia akan melakukan keputusan tersebut. Saya rasa itu keputusan yang memalukan.” Ujar Moyes dilansir Football365.

“Saya lebih malu bahwa itu akan terjadi dan VAR akan dilihat dan memintanya untuk memeriksa tayangan itu karena saya rasa itu hanya kecelakaan sederhana yang seharusnya mengatakan teruskan permainan dan tidak lebih.” tambah Moyes.

Tanggapan Moyes berbanding terbalik dengan manajer Fullham, Scott, yang menganggap laga di antara kedua tim lebih sedikit steril usai wasit mengeluarkan kartu merah kepada Soucek.

“Kelihatannya kasar, namun cara laga ini berjalan tampak lebih sedikit steril. Ini jelas bukan kartu merah lima tahun yang lalu,” ujar Parker.

Sebelumnya, Dean juga mengusir Alex Jankewitz dan Jan Bednarek kala Southampton dihajar Manchester United 0-9 beberapa hari lalu.

Sejak menjadi wasit Premier League pada September 2009 silam, Dean telah memimpin 524 pertandingan, mengeluarkan 110 kartu merah serta 1.927 kartu kuning.

Wasit berusia 52 tahun tersebut merupakan wasit satu-satunya yang telah mengeluarkan hingga lebih dari 100 kartu merah di Premier League Inggris.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.