Penyerang Barcelona, Lionel Messi, tampil cukup cemerlang saat Barcelona bertandang melawan klub Celtic dalam pertandingan Liga Champions babak penyisihan grup pada Jumat (25/11) yang lalu. Dalam pertandingan tersebut Messi menjadi bintang dimana ia menciptakan dua gol sekaligus untuk klubnya.
Berkat kontribusi pemain asal Argentina tersebut, Barcelona kini sukses melaju ke babak 16 besar Liga Champions setelah membenamkan Celtic dengan skor tanpa balas 0-2 dan menjuarai Grup C dengan meraih 12 poin.
Datang ke stadion Rugby Prak tanpa kehadiran Andres Iniesta, Messi yang sempat absen pada saat Barcelona melawan Malaga pada Sabtu lalu akibat mengalami cedera, menyelesaikan umpan Neymar untuk menjebol gawang Celtic pada menit ke-24.
Messi yang juga yang menciptakan hat-trick saat menggempur Celtic 7-0 pada pertandingan pertama di Camp Nou, kemudian menggandakan tendangan penalti usai Luis Suarez dijatuhkan oleh pihak lawan di kotak terlarang.
Usai pertandingan kedua pihak digelar, pelatih Barcelona, Luis Enrique bereaksi atas hasil cemerlang anak asuhnya tersebut. “Ini merupakan pertandingan yang bisa dikatakan cukup sulit dan pihak lawan, Celtic turun dengan semangat yang tinggi. Mereka menjadikan perandingan ini sulir,” kata Luis Enrique.
“Ini adalah pertandingan penyisihan grup yang sulit dan bagus untuk kami melangkah ke peringkat selanjutnya lebih awal.” tambah Enrique.
Di lain pihak, Manchester City yang bermain imbang 1-1 melawan klub Borussia Monchengladbac turut melaju ke babak selanjutnya dan ini berarti Celtic tidak mampu menyalip klub asal Jerman tersebut di peringkat ketiga dalam klasemen sementara.
Harapan Celtic untuk melaju ke babak selanjutnya sekali lagi kandas di tahun ini. Walau bagaimana pun, pelatih Celtic, Brendan Rodgers memuji penampilan anak asuhnya dimana mereka bermain lebih baik lagi dibandingkan saat mereka di malukan dengan skor 7-0 di Camp Nou pada bulan yang lalu.
“Saya merasa bangga dengan skuat asuhan saya malam ini. Kami bermain tanpa grogi dan memberi tekanan kepada pihak lawan,” kata Rodgers.
Dikerahkan dalam formasi 4-1-4-1, anak asuh Rodgers terlihat bermain begitu agresif untuk memenangkan laga kedua mereka ini terhadap Barcelona. Namun sayang, perjalanan mereka harus terhenti sampai di sini ketika bintang Barcelona, Messi berhasil menjebol gawang Celtic sebanyak dua kali.