Argentina telah di kalahkan oleh Kolombia 2-0 di awal turnamen Copa America 2019, pada akhir pekan lalu. Kekalahan La Albiceleste pada laga tersebut membuat mereka gagal memetik poin di awal pertandingan.
Lionel Messi pun merasa kecewa berat dengan cara Argentina mengawali pertandingan Grup B melawan Kolombia.
“Kami pergi dari sini dengan rasa kecewa. Di babak kedua, kemi memiliki peluang. Perlu waktu untuk menerima kekalahan ini, namun kita akan lihat seperti apa kedepannya. Kami harus menatap ke depan dan bergerak maju.” kata Messi.
“Tentu saja kami juga tdak ingin memulai dengan cara seperti ini, akan tetapi sekarang kami harus menegakkan kepala dan jalan terus.
“Kami harus mengambil hal-hal positif dari hari ini dan berpikir soal besok. Kami masih memiliki banyak peluang dalam laga yang lain.” tambah Messi.
Argentina berambisi untuk mencapai final Copa America ketiga secara beruntun tahun ini, mereka juga berambisi untuk menjadi juara setelah kalah di tangan Chili melalui adu penalty di final Copa America tahun 2015 dan 2016.
Sementara itu, pelatih timnas Argentina Lionel Scaloni memiliki pendapat lain mengenai kekalahan yang dialami timnya. Ia lebih menyalahkan kondisi lapangan sepakbola yang tak menguntungkan Argentina.
“Saya pikir kondisi lapangan sangat menyedihkan, mengingat ini baru pertandingan pertama. Saya tak tahu lagi bagaimana nanti pada laga kedua dan ketiga.” kata Scaloni.
“Seharusnya ada perbaikan dengan melihat pemain-pemain yang tampil. Ini benar-benar mengecewakan. Saya pikir Kolombia merupakan sebuah tim yang bagus. Mereka sangat fokus dengan apapun yang terjadi.
“Kami kehilangan banyak bola tetapi di babak kedua kami sangat unggul dari Kolombia. Kemudian, ketika kami bermain dengan yang terbaik, mereka mencetak gol pada serangan balik.
“Namun, hal yang akan saya ambil dari laga adalah bahwa kami dapat menyesuaikan dan meningkatkan di babak kedua, itu mungkin kedengarannya tidak banyak, tapi itu akan membantu kami dalam laga kami selanjutnya.” tambah Scaloni.
Tim Scaloni selanjutnya akan berhadapan dengan Paraguay pada Kamis (20/6/19) waktu setempat. Timnas Paraguay sendiri gagal memuncaki klasemen Grup B Copa America usai ditahan imbang timnas Qatar di laga pembuka mereka.