Pemain depan Chelsea Eden Hazard kembali dikaitkan dengan raksasa Liga Spanyol Real Madrid akhir-akhir ini. Bintang asal Belgia itu telah menjadi buruan nomor satu sejak musim panas lalu.
Beredar rumor yang mengatakan, The Blues siap melepaskan stiker andalan mereka tersebut jika Madrid mampu membayar biaya transfer sebesar 100 juta pounds di musim panas ini.
Berbicara kepada media, pelatih kepala Chelsea, Maurizio Sarri, merasa yakin bahwa Hazard akan tetap di Stamford Bridge hingga musim depan.
“Dari sudut pandang teknis, tidak, tidak saat ini. Tidak mungkin menemukan Hazard lain, saat ini tidak ada Hazard lain. Levelnya sangat tinggi.” ujar Sarri kepada media.
“Jadi di dunia Anda tidak dapat menemukan pemain lain seperti itu. Jadi saya berharap Hazard bisa tetap tinggal di sini, kalau tidak kita harus mencoba sesuatu yang berbeda.” tambah Sarri.
Kontrak Hazard sendiri berakhir pada tahun depan dan, namun Sarri meminta kepada semua orang untuk menghormati keputusan pemain berusia 28 tahun itu jika tetap ingin pindah ke Madrid.
“Saya yakin klub tidak ingin menjualnya. Tapi tentu saja kita semua harus menghormati keputusannya, saya rasa.” ujar Sarri lagi.
“Dia ada di musim kontrak terakhir, jika dia ingin memiliki pengalaman lain kita harus menghormatinya. Tapi tentu saja kita akan berusaha meyakinkannya. Tapi itu tidak mudah.” tambah pelatih asal Italia tersebut.
Real Madrid menjadikan Eden Hazard sebagai bintang buruan nomor satu mereka di musim panas mendatang. (Sumber:www.vnbongda.vn)
Sementara itu, Hazard mengakui dirinya tidak akan membuat keputusan soal masa depannya hingga akhir musim ini. Ia mengaku ingin fokus bermain membela Chelsea.
“Saya hanya fokus pada Chelsea. Satu bulan bermain, masuk empat besar dan berusaha memenangkan Liga Europa,” ujar Hazard.
“Bagi fans, saya rasa hal terpenting adalah ketika mereka melihat saya di lapangan mereka hanya berpikir bahwa di kepala saya cuma ada Chelsea. Jadi, kita akan lihat setelah itu.” tambah Hazard.
Hazard merupakan pemain kunci bagi Sarri. Sejauh ini playmaker Lille itu telah mencetak 20 gol dan 12 assist untuk Chelsea. Hal tersebut telah menjadi pertimbangan bagi Madrid untuk memboyong pemain buruan mereka tersebut ke Spanyol.