Perusahaan Monster Energy dikabarkan telah memperpanjang kontrak mereka dengan bintang MMA Conor McGregor jelang pertandingannya melawan bekas petinju AS, Floyd Mayweather.
Petarung berpaspor Irlandia itu pada awalnya telah menandatangani kontrak kesepakatan dengan perusahaan minuman energi tersebut pada tahun 2015 dan masih akan terus menampilkan logo merek minuman energi di celana pendeknya selama pertarungan yang akan datang, termasuk pertarungannya di Las Vegas pada akhir Agustus ini.
Untuk mempromosikan kesepakatan kedua belah pihak, pihak Monster telah merilis iklan video baru mereka berdurasi 30 detik, dimana di dalam video tersebut terdapat merek Monster dan McGregor saat dalam pelatihan. Dan video ini direncanakan akan disiarkan di tv dan di seluruh platform digital.
Berbicara kepada media, wakil presiden pemasaran senior Monster Marianne Radley, telah mengatakan perusahaan Monster sungguh antusias untuk memperpanjang hubungan kerja mereka dengan bintang MMA yang terkenal tersebut hingga kini.
“Setelah dua tahun sebagai pejuang Monster Energy, kami sangat antusias untuk melanjutkan kemitraam kami dengan Conor McGregor ketika dia mempersiapkan pertarungan terbesar dalam sejarah,” kata Radley.
“Keyakinan, tekad dan agresi yang berani sama dengan nilai-nilai merek kami dan kmai bangga membuatnya mewakili perusahaan kami.” tambah Radley.
Seperti halnya McGregor, juara kelas ringan UFC saat ini, Monster juga memiliki daftar kontrak seperti petarung MMA lainnya Jon Jones, Daniel Cormier, dan Cain Velasquez.
McGregor, yang baru-baru ini menduduki peringkat keempat dari 50 atlet termahal di dunia dalam daftar tahunan SportsPro. Selain Monster Energy, McGregor juga telah memiliki beberapa sponsor dari perusahaan seperti Reebok, Bud Light dan Beats By Dre sebelumnya.
Ketika ditanya media, McGregor merasa senang atas kesepakatan baru ini. Dia ingin hubungan kerja dengan Monster terus berlanjut dan saling menguntungkan kedua belah.
“Saya jelas merasa senang atas perpanjangan kontrak ini,” kata McGregor. “Tujuan sebenarnya bukanlah nilai kontrak tersebut, namun bagaimana kontrak ini bisa berlanjut dan menguntungkan kedua belah pihak di masa akan datang.” tambahnya.
Pertarungan di antara Conor McGregor dengan Floyd Mayweather telah dijadwalkan pada tanggal 26 Agustus ini, di T-Mobile Arena, Las Vegas, AS. Jika McGregor sukses mengalahkan lawannya, ia sendiri bakal menerima hadiah sebesar 100 juta dolar AS nantinya.