Jose Mourinho enggan membahas soal masa depannya bersama Manchester United (MU). Manajer asal Portugal itu memilih tak ambil pusing soal pernyataan agennya, Jorge Mendes terkait posisinya di Old Trafford.
Sebelumnya, Mendes membantah kalau Mourinho sudah tak kerasan menukangi MU. Sebaliknya, Mendes mengklaim, Mourinho masih ingin bertahan lebih lama bersama Setan Merah -julukan MU.
Ditanya mengenai hal ini, Mourinho justru tidak peduli. “Pernyataan apa?” tanya Mourinho seperti dilansir Sports Mole.
“Saya tidak punya urusan dengan pernyataan itu. Itu pernyataan Mendes, bukan saya,” ujar Mourinho menambahkan,
Rumor kalau Mourinho bakal segera angkat kaki dari Old Trafford muncul setelah MU tampil kurang maksimal hingga pertengahan musim. Di Liga Inggris, Paul Pogba dan kawan-kawan bertengger di peringkat keenam dengan 26 poin.
Selain itu, hubungan Mourinho yang tak harmonis dengan para pemain MU juga membuat manajemen klub pikir-pikir. Mendepak Mourinho dari kursi manajer pun kabarnya sempat dipertimbangkan manajemen.
Mourinho sendiri tidak tampaknya tidak terlalu memikirkan masa depannya di MU. Alih-alih membenarkan ucapan Mendes, mantan pelatih Inter Milan dan Real Madrid ini memilih tidak peduli.
“Tidak, saya tidak tahu. Saya tidak tahu apapun dan saya tidak peduli sama sekali,” ujar Mourinho.
Mourinho datang ke Old Trafford pada Mei 2016. Dua musim di MU, Mourinho sukses mempersembahkan trofi Piala Liga, Community Shield, dan Liga Europa.
Pochettino dan Zidane
Di sisi lain, spekulasi soal masa depan Mourinho di MU terus bergulir liar. Salah satu kabar menyebut, manajemen MU sedang mempertimbangkan nama Mauricio Pochettino yang saat ini melatih Tottenham Hotspur.
Selain Pochettino, nama lain yang juga santer diberitakan bakal menggantikan Mourinho adalah Antonio Conte dan Zinedine Zidane. Kebetulan, dua pelatih ini sedang menganggur setelah berhenti dari klub masing-masing.