Carlo Ancelotti dikabarkan telah setuju untuk mengambil alih Barcelona di musim depan. Karena, masa depan bekas pelatih Real Madrid tersebut telah diselimuti oleh ketidakpastian karena kemerosotan terakhir mereka di babak perempat final Liga Champions.
Menurut rumor yang sedang beredar, pelatih berusia 57 tahun itu akan disingkirkan oleh Bayern setelah memimpin musim pertama yang begitu buruk di Allianz Arena. Dengan kondisi Barcelona yang sekarang usai dipimpin Luis Enrique, pelatih Bayern Munich tersebut akan menjadi pelatih kelas dunia pertama yang menjadi pimpinan Barcelona sejak kepergian pelatih Pep Guardiola.
Bayern Munich saat ini menjadi tim favorit untuk memenangkan gelar juara Bundesliga musim ini dan menemukan diri mereka unggul delapan angka dari rival terdekat mereka Leipzig RB yang menempati posisi kedua di table Bundesliga. Namun, mereka telah tersingkir dari Liga Champions dan DFB Pokal dalam waktu dua minggu usai ditekuk Real Madrid dan Borussia Dortmund. Atas hasik tersebut telah menyebabkan spekulasi mengenai mada depan Ancelotti di Jerman pada musim ini.
Carlo Ancelotti merupakan bekas pelatih Real Madrid sejak 2013 dan 2105. Dan selama itu ia sukses memandu Los Blancos meraih empat trofi, termasuk kemenangan Atletico Madrid di final Liga Champions pada 2014 lalu.
Pihak Barcelona telah menginformasikan bahwa mereka akan hanya mengumumkan pengangkatan seorang pelatih baru di akhir musim 2016/17. Jika Barcelona mampu melaksanakan kesepakatan untuk menandatangani Ancelotti, itu akan menjadi perhatian orang banyak, mengingat sejarahnya dengan saingan berat merela di masa lalu.
Penunjukan Ancelotti sebagai pelatih Barcelona tidak akan membuat kebahagian di mata pemain Real Madrid dan para penggemar. Ini dipercaya bakal menjadi penunjukan yang kontroversial, tetapi ini sendiri merupakan kebaikan bagi klub Catalan tentunya.
Luis Enrique telah menyatakan untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama Barcelona yang kini mengalami kemerosotan di musim 2016/17 sejak kepergian Pep Guardiola. (Sumber:www.goal.com)
Sementara itu, pelatih Barcelona Luis Enrique telah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan Barcelona dan akan meninggalkan klub tersebut pada musim panas ini. Musim terakhirnya yang memimpin Barca telah menjadi sebuah pil pahit dimana Barcelona telah tersingkir dari Liga Champions dan sedang berjuang mencari keberuntungan untuk meraih gelar juara La Liga bersama Real Madrid.