Ohara Davies Yakin Menang Melawan Josh Taylor - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Ohara Davies Yakin Menang Melawan Josh Taylor

Ohara Davies bersikeras dia tidak memiliki permusuhan dengan Josh Taylor dan yakin bahwa dia bisa menang melawan Josh Taylor di Glasgow karena dua rekor tak terkalahkan yang ia miliki.

Kedua petinju meluncurkan pertarungan mereka pada 8 Juli mendatang di Glasgow saat konfrensi pers yang mereka adakan pada Selasa (30/5) yang lalu. Davies mempertahankan untuk tetap dingin sepanjang konfrensi pers meskipun upaya Taylor untuk membawa petinju asal Inggris itu ke suasana yang lebih panas lagi.

“Ini sangat bagus untuk bertaung di Glasgow pada bulan Juli. Josh adalah petarrung yang baik, tapi karena itulah saya berada dalam permainan ini, saya tidak ingin melawan gelandangan,” kata Davies kepada para wartawan.

“Orang-orang telah mengatakan bahwa Taylor adalah orang di luar sana yang bisa dikalahkan sehingga saya ingin bertarung. Saya ingin pertarungan ini untuk beberapa waktu jadi saya yakin bisa mengalahkan siapapun.

“Josh Taylor adalah petarung yang baik, saya tidak menyangkalnya, tapi saya tidak membencinya meskipun ada yang dikatakan dan saya akan terus mengatakan apa yang saya inginkan di media sosial.” tambahnya.

taylorTaylor (kanan) saat mengalahkan Alfonso Olvera pada Januari lalu dengan hasil keputusan bulat. (Sumber:www.dailymirror.co.uk)

Sementara itu, Taylor menyadari kemampuan dan kekuatan Davies namun yakin dai akan membuktikan bahwa dia adalah petinju yang lebih baik saat melawan Davies nantinya.

“Saya tahu dia berbahaya karena dia bisa melakukan pukulan,” kata Taylor. “Anda harus memberinya pujian karena memiliki 12 KO dari 15 pertarungan jadi saya tidak cukup bodoh untuk mengosongkannya.

“Saya harus pintar, bersabar dan dia mungkin memiliki lebih banyak pertarungan daripada saya di tinju profesional tapi saya memiliki lebih banyak pertarungan daripada dia sebagai amatir, melawan banyak gaya yang berbeda. Saya hanya ingin membuktikan bahwa saya adalah petinju yang jauh lebih baik dari dia.” tambah Taylor.

Taylor (9-0-KO8), juara super ringan, akan bertempur di Glasgow untuk pertama kalinya dalam karir profesionalnya melawan Davies (15-0KO12) yang merupakan pemegang sabuk WBC Silver.

“Saya senang dengan jumlah dukungan yang saya dapatkan,” kata Taylor saat diwawancara. “Saya senang bisa bertinju di Glasgow karena di sepanjang jalan dari Edinburgh dan di tempat lain, tapi saya berharap beberapa penggemar saya akan melakukan perjalanan melewatinya.” tambahnya lagi.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.