Paris Saint-Germain telah dilaporkan akan kembali mencoba peruntungannya menandatangani bintang Borussia Dortmund, Piere-Emerick Aubameyang di musim panas ini.
Pelatih PSG Unai Emery telah menyiapkan biaya transfer sebesar 80 juta euro guna kepindahan Aubameyang di jendela transfer ini untuk mendukung striker Edison Cavani di musim depan. Jika hal ini terjadi kedua belah pihak akan berdiskusi selama jeda sebelum musim baru dimulai. Namun, hal ini kemungkinan mendapat hambatan usai Dortmund melarang pemain mereka itu untuk pergi dari klub.
“Ya, itu terjadi. Sebenarnya itu terlalu cepat untuk memotong. Bukan karena saya tidak ingin pergi ke Paris, tapi saya pikir mereka masih belum cukup baik bagi saya,” kata Aubameyang saat ditanya perihal minta PSG. “Pokoknya, ayah saya mengatakan kepada saya, sudah berpa tahun ini PSG salah caranya dalam mengambil saya. Sering kali ayah mengatakan itu dalam percakapan yang kami lakukan.
“Pertama kali, contohnya, saya diberitahu untuk pergi melalui ayah saya untuk berbicara dengan klub dan pada akhirnya, mereka melakukannya dari belakang agar bisa berbicara langsung dengan klub. Dan mau tidak mau, Dortmund menutup pintu untuk itu. Itu berbeda, hal ini dibandingkan dengan angka, Dortmund dan Paris pikir itu akan menjadi jauh lebih sedikit, sehingga pembicaraan dengan cepat berhenti.” tambah Aubameyang.
Sementara itu, menurut laporan majalah France Footbal, Direktur Sepakbola PSG Patrcik Kluivert telah bertemu ayah dan sekaligus agen Aubameyang pada bulan Januari lalu di Milan, Italia, untuk membicarakan kemungkinan pemain berusia 27 tahun itu bisa kembali ke Perancis.
Sebelumnya, Aubameyang memang pernah bermain di Perancis. Dia pertama kali bergabung dengan Dijon FCO dalam rangka untuk mendapatkan pengalaman bermain lebih banyak lagi di tim utama.
Selanjutnya pemain timnas Gabon tersebut dipinjamkan ke klub Lille OSC pada Juni 2009, namun ia tidak lama begabung di sana setelah AS Monaco berniat meminjam jasa pemain berambut unik tersebut. Bersama Monaco, Aubameyang sukses mencetak gol pertamanya saat melawan RC Lens. Setelah enam bulan bermain bersama Monaco, dia resmi dikontrak oleh AS Saint-Etiene.
Direktur Sepakbola PSG Patrcik Kluivert telah mengadakan pembicaraan dengan ayah Aubameyang pada Januari lalu. (Sumber:www.espnfc.com)
Masa depan Aubameyang semakin baik setelah klub Bundes Liga Jerman Borussia Dortmund pada Juli 2013 lalu dalam kontrak lima tahun. Dan hingga saat ini, dia telah mencetak 33 gol dan 3 assist dalam 35 pertandingan yang telah dijalani.