Setelah pengumuman pengunduran diri Roy Hodgson sebagai pelatih timnas Inggris usai dikalahkan oleh timnas Islandia di babak 16 besar Piala Eropa 2016. Pelatih Arsenal Arsene Wenger berniat untuk mengisi kursi pelatih timnas Inggris. Ia memang santer diberitakan untuk melatih timnas Inggris jelang kualifikasi Piala Dunia 2018.
Ketika ditanya oleh Bein Sport, Wenger merasa terhormat jika ia dipilih untuk melatih timnas Inggris. “Menjadi pelatih timnas Inggris, kenapa tidak? Saya tak pernah menolaknya. Namun, untuk saat ini saya merasa bahagia dan sedang konsentrasi bersama tim saya Arsena. Saya melihat ada sesuatu yang salah saat Inggris dikalahkan timnas Islandia di babak 16 besar.” Ucap Wenger.
Seandainya dalam beberapa hari ada tawaran, pelatih Arsenal Arsene Wenger tanpa pikir panjang akan menerimanya. Ditambah lagi kontrak Wenger tinggal sisa satu musim saja.
“Kontrak saya bersama Arsenal hanya tersisa satu musim saja. Saya bersama mereka telah lama. Saya tak tahu apa yang saya lakukan setelah itu.” tambah Wenger.
Sebelumnya, pelatih Wales, Chris Coleman dilaporkan akan menjadi pelatih timnas Inggris, namun ia menegaskan tidak akan sekali-kali mempertimbangkan untuk menjadi pelatih baru timnas Inggris.
Nama Coleman menjadi sebutan hangat usai prestasinya membawa timnas Wales sukses berpartisipasi di Piala Eropa2016 untuk kali pertamanya. Coleman menjadi sosk penting saat anak asuhnya menyingkirkan timnas Belgia dengan skor 3-1 di babak 16 besar Piala Eropa 2016.
Saat ini, Inggris sedang mencari pelatih baru mereka usai Roy Hodgson membuat keputusan untuk mundur sebagai pelatih timnas Inggris usai disingkirkan timnas Islandia. Coleman pun saat itu langsung dihubungi Asosiasi Sepak bola Inggris FA untuk menempati kursi pelatih yang sedang kosong.
Walau bagaimana pun, Chris Coleman menolak dan menyatakan bahwa ia kurang berminat untuk melatih Inggris. “Saya adalah asli Wales dan hanya akan mengabdi untuk timnas Wales.” Ucap Coleman saat ditanya Sport Mole.
Chris Coleman tak berminat melatih timnas Inggris untuk kedepannya. (Sumber:www.dailymail.co.uk)
Chris Coleman yang menjadi pelatih timnas wales sejak 2012 menyatakan lebih memilih melanjutkan kariernya di klub lain. “Saya selalu mengatakan pekerjaan saya berikutnya usai melatih Wales, tapi itu tidak tahu kapan, kemungkinan saya akan ke luar negeri untuk berkompetisi di Liga Champions dan saya pikir itu akan menjadi kesempatan terbaik saya.” tambah Coleman.