Presiden UFC Terpesona Melihat Penampilan Memukau Tyson - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Presiden UFC Terpesona Melihat Penampilan Memukau Tyson

Presiden UFC Dana White mengaku terkejut melihat keganasan Mike Tyson di atas ring saat bertarung menghadapi Roy Jones Jr. dalam laga ekshibisi di Staples Center, Los Angeles, Minggu (29/11/2020) siang WIB.

Pertarungan Tyson dan Jones semula diprediksi tidak akan berjalan menarik. Selain tidak mencari pemenang, duel ini juga mempertemukan dua mantan juara dunia yang sudah berusia lanjut.

Tyson naik ke atas ring dengan usia 54 tahun dan sudah tidak lagi aktif bertarung selama belasan tahun lamanya. Begitu pula Roy Jones yang hanya 3 tahun lebih muda dari Tyson dan juga sudah lama melewati momen-momen keemasannya.

White pun sempat ragu bakal disuguhkan tontonan yang menarik mengingat usia kedua legenda hidup tinju itu yang sudah cukup lanjut saat ini. Namun, penilaian White itu berbalik tajam setelah melihat kelincahan Tyson di atas ring.

“Mike masih memiliki aura yang luar biasa dan bertarung adalah permainan anak muda. Semua yang dikatakannya [perang urat syaraf sebelum pertarungan], dia tampak luar biasa malam ini,” kata White seperti dikutip dari MMA Junkie.

“Saya terpesona dengan betapa bagusnya dia. Roy lebih muda dan lebih aktif tetapi Roy terlihat jauh lebih lelah malam ini daripada Mike, sesuatu yang mengejutkan. Itu melebihi harapan saya,” tambahnya melanjutkan.

White juga merupakan salah satu individu yang menilai Tyson layak memenangi pertarungan ini. Meskipun sesuai aturan Tyson dan Jones ditahbiskan sebagai pemenang karena duel ekshibisi ini tidak digelar untuk mencari siapa yang terbaik.

“Tyson memenangi pertarungan. Dia terlihat dalam kondisi bagus dan itu pertarungan yang bagus. Pertarungan yang menghibur untuk disaksikan dan saya pikir dia terlihat bagus. Saya turut senang untuknya.” Tutupnya.

Sementara itu, mantan juara dunia tinju kelas berat itu dikabarkan ketagihan dan berniat kembali bertarung di atas ring usai melawan Roy Jones Jr.

“Kami harus melakukan ini lagi. Saya jelas akan melakukannya lagi. Saya bisa menerima hasil imbang karena saya menghibur penonton. Penonton senang dengan itu,” ungkap Tyson seperti dilansir Daily Mail.

“Saya sangat senang bisa berada di sini, terlepas dari apa kata orang saya senang bisa bertarung delapan ronde,” ia menambahkan.

Berdasarkan penghitungan tak resmi versi Verdict MMA, Tyson dinyatakan menang atas Jones dalam pengumpulan poin. Aplikasi yang menghitung poin dalam sebuah pertarungan itu menunjukkan Tyson selalu menang atas Jones dalam setiap ronde.

Tyson selalu mendapat poin lebih dari sembilan dan khusus pada ronde keempat dan kelima meraih poin sempurna. Sementara Jones juga dinyatakan selalu meraih poin di atas sembilan, namun dengan angka desimal yang lebih kecil ketimbang Tyson.

Secara keseluruhan, Tyson unggul 79,13 berbanding 72,94 atas Jones atau berselisih 6,19 poin.

Sumber foto: cbssports.com

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.