Rio Ingin Fokus Tampil di GP Jerman Akhir Pekan ini - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Rio Ingin Fokus Tampil di GP Jerman Akhir Pekan ini

Pebalap Manor Racing, Rio Haryanto, tidak sabar menjalani balapan di GP Jerman, 29-31 Juli 2016. Rio mengaku rindu dengan berisiknya balapan di Sirkuit Hockenheim. Di samping itu, Rio juga berharap masalah kontraknya dengan Manor Racing tidak mengganggu penampilannya di GP Jerman.

Melalui akun Facebook resmi Manor, Rio memastikan diri akan tampil pada balapan di Sirkuit Hockenheim akhir pekan ini. Pebalap 23 tahun itu menyadari akan tampil di GP Jerman di bawah bayang-bayang masa depan yang tidak menentu bersama Manor.

Rio berambisi melupakan sejenak masalah kontraknya bersama Manor. Pebalap kelahiran Surakarta itu hanya ingin fokus tampil di GP Jerman akhir pekan ini.

“Tim sangat mendukung saya, begitu juga fans, jadi saya senang akan tampil di GP Jerman. Saya ingin mengesampingkan sejenak spekulasi mengenai masa depan saya dan konsentrasi ke balapan di Hockenheim,” ujar Rio.

Rio memiliki pengalaman yang cukup banyak tampil di Sirkuit Hockenheim, setelah tampil di sirkuit dengan kapasitas 120 ribu penonton itu di ajang GP3 dan GP2.

Berbicara melalui situs resmi Manor, Rio mengatakan balapan di Sirkuit Hockenheim selalu memberikan atmosfer yang fantastis. Pebalap 23 tahun itu tidak sabar menjajal mesin Mercedes di mobil MRT05 di sirkuit ‘kandang’ Mercedes.

“Hal yang paling sangat ingat dari sirkuit ini adalah berisiknya. Atmosfernya fantastis, terutama melewati tribune stadion. Ini adalah trek di mana jalur lurus sangat menentukan, jadi saya pikir sorotan utama akan fokus ke kekuatan mesin Mercedes,” ujar Rio.

Rio saat ini berada di dasar klasemen Formula One (F1) 2016, belum meraih poin dari 11 seri balapan. Rio berharap bisa memberi kontribusi yang signifikan di GP Jerman, yang bisa jadi balapan terakhirnya bersama Manor.

“Saya berharap bisa memberi kontribusi positif dengan mesin Mercedes dan memaksimalkan paket yang ada, serta mencoba pengembangan-pengembangan yang kami perkenalkan untuk kali pertama di Hungaria. Seperti biasa, saya akan memberikan usaha terbaik saya,” tegas Rio.

Pihak Rio hingga kini masih terus mencari dana tambahan hingga lebih dari 7 juta euro untuk membayar sisa uang syarat yang disepakati bersama Manor. Dengan baru membayar 7,5 juta euro, Rio seharusnya hanya mendapat kesempatan memperkuat Manor di 11 seri atau berakhir di GP Hungaria, akhir pekan lalu. Namun, Rio tetap mendapat kepercayaan memperkuat Manor di GP Jerman, akhir pekan ini.

 

Sumber Foto: crash.net

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.