Valentino Rossi mengaku bahwa kondisinya minggu ini jelang MotoGP Valencia jauh lebih baik dibandingkan pekan lalu saat ia masih belum pasti balapan.
Rossi bakal siap menjalani balapan keduanya usai sembuh dari virus corona di MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (15/11). Pada pekan lalu, Rossi masih harus menunggu hingga saat akhir sebelum dipastikan bisa tampil di MotoGP Eropa.
“Dibandingkan pekan lalu, kami bisa lebih rileks menghadapi seri MotoGP ini. Kali ini saya sudah tahu bahwa saya akan bisa menunggangi motor jadi hal itu ikut mengangkat sejumlah tekanan dari diri saya dan juga tim.”
“Kini kami bisa lebih fokus pada meningkatkan kualitas dibandingkan pekan lalu,” tutur Rossi.
Meski akhirnya bisa kembali ke lintasan balap pekan lalu, Rossi harus menelan kecewa karena ia hanya bisa balapan selama empat lap.
Memasuki lap kelima, Rossi mengalami masalah pada mesin motor sehingga harus menyudahi balapan dengan cepat.
“Sungguh mengecewakan bahwa kami tidak bisa menyelesaikan balapan namun kami punya kesempatan lagi saat ini.”
“Kami tahu ini tidak akan mudah. Pekan lalu kami kesulitan dalam hal cengkeraman ban, jadi itulah yang bakal jadi fokus untuk ditingkatkan,” kata Rossi.
Rossi punya sederet momen manis di MotoGP Valencia, yakni enam kali meraih podium di mana dua balapan di antaranya juara.
Valencia memang tak bersahabat dengan Rossi saat memulai karier balapan di kelas 125cc, 250cc, hingga 500cc. Ia tak pernah sekalipun meraih kemenangan di tiga kelas tersebut.
Namun, ia mengukir prestasi gemilang di era MotoGP. Sebanyak enam podium berhasil diraih Rossi di mana dua di antaranya berakhir sebagai juara balapan atau yang tercepat.
Rossi langsung mencatat hasil bagus di MotoGP Valencia sejak era MotoGP dimulai pada tahun 2002. Pada tahun tersebut, Rossi mampu finis sebagai runner up di Sirkuit Ricardo Tormo sekaligus merayakan gelar juara dunia bersama Honda di seri penutup.
Meski tak lagi berpeluang juara, Rossi masih punya kesempatan untuk unjuk gigi di dua seri tersisa termasuk naik podium di Sirkuit Ricardo Tormo akhir pekan nanti.
Rossi tentu berharap bisa mengulangi momen manis menginjak podium MotoGP Valencia. Finis di tiga besar bisa jadi penawar luka bagi Rossi yang sedang terpuruk.
Balapan MotoGP Valencia dan MotoGP Portugal (22/11) adalah dua seri terakhir Rossi bersama Yamaha. Musim depan, Rossi bakal bergabung dengan tim Petronas Yamaha.
Sumber foto: kompas.com