Usai skenario pertarungan unifikasi kelas berat antara Anthony Joshua dengan juara dunia WBC, Tyson Fury, berantakan, Andy Ruiz Jr mulai mengincar pertarungan trilogi bersama Joshua.
Seperti yang telah dilaporkan, badan tinju dunia WBO memerintahkan Joshua untuk menjalankan kewajibannya mempertahankan gelar juara kelas berat melawan Oleksandr Usyk.
Promotor tinju Matchroom Boxing, Eddie Hearn, mengaku masih ada opsi lain bagi kliennya, Joshua, untuk menentukan lawan berikutnya termasuk Ruiz.
“Dalam dunia yang ideal, jika ada bisnis bagus yang harus diselesaikan dengan Oleksandr Usyk, itu pasti bisnis yang bagus juga untuknya, itulah pertarungan selanjutnya.” ujar Eddie.
“Saya tidak akan mengesampingkan skenario apa pun saat ini untuk Anthony Joshua. Kita mungkin punya 10 hari untuk memutuskan apa yang akan kita lakukan.” tambah Eddie.
Joshua merebut kembali sabuk WBA, WBO, IBF dan IBO-nya usai menang angka mutlak atas Ruiz pada Desember 2019 di Arab Saudi. Itu adalah laga rematch Joshua usai ia dikalahkan oleh Ruiz dalam ronde ketujuh pada Juni 2019.
“Ada cukup banyak opsi. Jika Anda pergi ke Amerika, Ruiz sudah sudah siap. Dia mengirimi saya pesan di Instagram dan berkata: ‘Saya siap, mari kita lakukan ini, AJ v Ruiz ketiga kalinya.” kata Eddie.
“Itu pertarungan yang menurut saya akan menarik bagi kami, jika Anda pergi ke Amerika, Luis Ortiz adalah pria lain yang dapat Anda lawan. Jika Anda melakukan Inggris, saya tidak tahu. Dillian Whyte, itu adalah pertarungan yang harus dilakukan.” tambah Eddie.
Ruiz kembali naik ring di tahun ini, ia berhasil meraih kemenangan angka atas rekan senegaranya, Chris Arreola dalam pertarungan yang digelar di Dignity Health Sports Park di Carson, California, Minggu (2/5/2021) siang WIB.
Dalam pertarungan tersebut, tiga juri memberikan kemenangan mutlak buat Ruiz yakni 117-109, 118-109 dan 117-110.
Ruiz sendiri merupakan petinju kelas berat Meksiko pertama yang sukses menjadi juara saat menekuk Joshua sekitar 16 bulan lalu.