Serena Williams Tersingkir Lebih Awal di Wimbledon 2022

Serena Williams Tersingkir Lebih Awal di Wimbledon 2022

Mantan petenis wanita nomor satu dunia, Serena Williams di luar dugaan gugur di babak pertama Wimbledon 2022.

Serena harus tunduk di tangan petenis Prancis, Harmony Tan, 5-7, 6-1 dan 6(7)-7(10), di Center Court Wimbledon, Rabu (29/6/2022) dini hari WIB.

“Hari ini saya memberikan semua yang bisa saya lakukan. Mungkin besok saya bisa memberi lebih banyak. Mungkin seminggu yang lalu saya bisa memberi lebih banyak.” ucap Serena.

“Tapi hari ini adalah apa yang bisa saya lakukan. Pada titik tertentu Anda harus bisa menerimanya. Dan hanya itu yang bisa saya lakukan. Saya tidak bisa mengubah waktu atau apa pun,” tambah Serena.

Dengan kekalahan ini, petenis Amerika berusia 40 tahun itu harus gigit jari dalam perburuan gelar Grand Slam ke-24 tahun ini.

Serena sendiri telah absen hampir satu tahun sejak mengalami cedera hamstring sehingga menggangu performa terbaiknya.

Turnamen AS Terbuka bakal digelar pada Agustus mendatang. Adik kandung Venus Williams ini antusias untuk ikut ambil bagian di depan penggemarnya sendiri.

“Seperti yang saya katakan, lawan lain mungkin akan lebih cocok dengan permainan saya. Jadi, ya, saya merasa seperti itu, Baiklah, Serena, Anda dapat melakukan ini jika Anda mau.” ucap Serena.

“Ya, maksud saya, ketika Anda berada di kandang, terutama di New York, dan AS Terbuka, menjadi tempat pertama saya memenangkan Grand Slam, adalah sesuatu yang selalu sangat istimewa.”

“Pertama kali Anda selalu istimewa. Pasti ada, Anda tahu, banyak motivasi untuk menjadi lebih baik dan bermain di kandang.” tambah Serena.

Serena sempat dirumorkan bakal gantung raket di tahun ini. Akan tetapi, ia membantah hal tersebut.

“Dalam delapan bulan terakhir saya menyadari betapa saya merindukan pelatihan. Ini adalah gairah hidup saya dan saya masih merasa saya memiliki banyak hal untuk diberikan.” ucap Serena.

“Kembali ke pelatihan adalah hal paling saya inginkan. Saya ingin tetap tampil bermain selagi saya masih bisa lakukan yang terbaik sepanjang karier saya.” imbuhnya.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.