Pemain yang berusia 19 tahun ini memberikan peforma yang apik dan sikap kepemimpinan yang bagus disaat melawan Celta Vigo dan membantu United untuk selangkah lebih dekat dengan kejayaan Piala UEFA.
Mungkin United kehilangan sang Maestro didalam Ibrahimovic oleh cidera tetapi sang murid berhasil menunjukkan taringnya didalam absen sang guru. Cidera yang diderita oleh Ibrahimovic memastikan bahwa sang striker tidak akan berlaga didalam laga Final Liga UEFA disaat United melawan Ajax di Stockholm, Swedia. Namun United tidak berkecil hati atas kehilangannya Ibrahimovic lantaran pemain muda mereka menunjukan kesiapannya.
Gol semata wayang yang dicetak oleh Marcus Rashford saat kemenangan 1-0 melawan Celta Vigo pada kamis kemarin memberikan keuntungan bagi United disaat bermain di Old Trafford pada minggu depan dalam laga semifinal Piala UEFA leg ke dua. Gol tersebut membuktikan kedewasaan dari sang pemain muda dan keinginannya untuk menang yang bahkan akan membuat Ibrahimovic kagum.
Dan gol tersebut dicetak disaat yang krusial disaat Celta mulai menunjukkan kepercayaan dirinya, ini juga membuktikan tim arahan Jose Mourinho untuk sekali lagi menunjukkan kepiawaiannya mereka didalam laga Eropa.
Performa United pada babak pertama mengkonklusikan performanya dalam semusim. Mereka menciptakan peluang yang bagus namun tidak mampu di olah menjadi gol oleh para penyerang. Jesse Lingard dua kali berada di posisi yang bagus namun tidak mampu mengalahkan Sergio Alvarez, sedangkan upaya Rashford dari jarak jauh juga di tepis oleh sang kiper.
Henrikh Mkhitaryan adalah pemain yang paling di sinari kritikan lantaran telah menerim operan cantik dari Paul Pogba namun tendangannya yang cenderung lemah tersebut membuatnya gampang di tangkap oleh Sergio.
Tetapi setelah turun minum, United bermain dengan perkembangan yang tepat dan berhasil mendapatkan kemenangan semata wayang mereka melalui Rashford. Sang pemain muda yang menyadari dirinya tidak memiliki dukungan yang tepat dari pemain sekitar, bermain membawa bola dan melaju sendiri sehingga berhasil untuk mengundang dua pemain lawan menajatuhkannya di posisi yang tepat, dan setelah itu dirinya bangun dan mencetak gol dari titik tendangan bebas.
United tentunya berharap datang ke Spanyol untuk meraih sebuah kemenangan, namun hal yang paling realistik adalah mendapatkan sebuah gol tandang yang akan menguntungkan mereka disaat bermain dikandang nantinya, dan Rashford berhasil menuntaskan tugas tersebut.
Di laga penting seperti ini, biasanya Mourinho sering mengandalkan Ibrahimovic oleh karena pengalaman yang dimilikinya, namun dengan absennya sang striker asal Swedia ini maka peluang terbuka untuk Rashford, dan sang pemain mengambil peluang yang ada dengan sangat bagus.