Stadion JIS Tak Layak Digunakan untuk Pertandingan Internasional, Kata PSSI

Stadion JIS Tak Layak Digunakan untuk Pertandingan Internasional, Kata PSSI

Induk sepakbola Indonesia, PSSI, menyimpulkan bahwa Jakarta International Stadium (JIS) belum layak untuk digunakan sebagai venue penyelenggara pertandingan sepakbola internasional.

Rencananya, laga internasional FIFA antara timnas Indonesia dan Curacao batal diselenggarakan di Jakarta International Stadium, pada 27 September 2022.

PSSI diketahui telah melakukan pengecekan kesiapan dari stadion megah di kawasan Jakarta Utara itu. Dan disimpulkan bahwa, JIS belum bisa menjadi venue pertandingan.

Menurut sekjen PSSI, Yunus Nusi, ada beberapa bangunan yang belum maksimal antara lain area drop off tim, sirkulasi aktivitas terkait pertandingan di outer, yang perimeter menumpuk di barat utara.

Perimeter tribune juga perlu dikaji ulang, karena pagarnya dianggap belum kokoh. Pendukung lain yang dianggap belum siap antara lain kantung parkir, transportasi umum, dan jalan akses menuju stadion.

“Sehingga untuk menggelar sebuah pertandingan FIFA Match Day yang mengundang animo penonton sangat banyak maka perlu dilakukan simulasi terkait jumlah penonton mulai dari 25% – 50% – 75% – 100% dari perhitungan maximum safety capacity,” tutur Nusi.

Gambaran sederhana yang menjadi kekhawatiran adalah, area parkir terlalu minim untuk sebuah stadion dengan kapasitas total maksimal 80.000.

“Di samping itu terkait dengan plafon yang rendah karena bus tidak bisa masuk, bisa jadi bus tim tamu dan tim tuan rumah berhentinya di area umum, tidak di area sebagaimana mestinya yang sudah diatur. Nah kalau kami paksakan pasti akan menjadi catatan FIFA.” tutur Nusi.

JIS sebelumnya bernama Bersih Manusia Wibawa adalah sebuah stadion sepakbola yang berlokasi di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta, Indonesia. Stadion tersebut mulai dikerjakan sejak 2019 dan rampung pada 2021 dengan menelan biaya sebesar Rp 4,4 triliun.

Tim sepakbola Persija Jakarta pernah menggunakan stadion JIS saat mereka melawan tim asal Thailand Chonburi FC. Selain sepakbola, JIS juga cocok untuk berbagai acara besar seperti perayaan keagamaan, pameran dan sebagainya.

“Jakarta International Stadium bertujuan terutama untuk pertandingan sepak bola, tetapi juga cocok untuk pertemuan besar, panggung pertunjukan, pameran,” kata Construction Officer Jakarta Internasional Stadium PT Jakpro, Fadhlilah Akmal Yusron.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.