Thailand Masuk ke Kalender MotoGP 2018 - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Thailand Masuk ke Kalender MotoGP 2018

Thailand telah diintegrasikan ke dalam kalender MotGP musim depan. Menurut laporan, pihak Dorna Sports dan pemerintah Thailand telah melakukan penandatanganan secara resmi pada 31 Agustus lalu.

Kesepakatan itu juga telah dihadiri oleh Wakil Perdana Menteri dan Kementrian Pariwisata Thailand. Dengan kesepakatan ini, pemerintah Thailand berharap kerjasama kedua belah pihak akan saling menguntungkan.

MotoGP Thailand sesuai rencana akan berlangsung dari tahun 2018 hingga 2020 di Sirkuit Internasional Chang, Buriram, dimana sirkuit tersebut telah melaksanakan kejuaraan dunia Superbike selama dua tahun.

Menurut laporan baru-baru ini, Dorna Sports selaku pelaksana MotoGP mengatakan bahwa akan ada 19 lap yang harus dilalui oleh para rider MotoGP di Buriram. Sebelum ini, Buriram sendiri akan menggantikan Phillip Island, Australia, dalam program uji pra musim yang akan dilakukan pada Februari 2018.

Thailand menjadi tujuan kejuaraan balap motor bergengsi dunia selain Sepang, Malaysia, karena negeri Gajah Putih itu dinilai memiliki fasilitas yang memadai selain sebagai negara tujuan wisata.

Thailand pada awalnya direncanakan akan melaksanakan balapan MotoGP tahun ini, namun perselisihan di tingkat sponsor acara tersebut memaksa panitia untuk menunda event tersebut setidaknya hingga satu tahun.

Sementara Buriram yang akan menjadi bagian di kalender MotoGP 2018, suara-suara kritikan telah terdengar di sekitar para rider MotoGP musim ini.

Valentino Rossi menilai Sirkuit di Buriram Thailand membosankan. (Sumber:www.autosport.com)

Sebelumnya, rider Movistar Yamaha Valentino Rossi, yang pernah merasakan balapan di Buriram dengan tegas mengatakan bahwa dia sangat mengkhawatirkan kondisi track di sana. Pria asal Italia itu bahkan mengatakan rute yang berada di Buriram tidak layak untuk masuk kalender MotoGP.

“Saya pikir 18 lap sudah sangat bagus, bahkan jika tidak mengubah wajah rider dunia untuk mengikuti 19 lap balapan,” kata Rossi.

“Dua tahun yang lalu, saya berada di Thailand bersama Yamaha, dan track-nya sangat tidak menarik, sangat membosankan, tidak banyak tikungan, hanya ada tarck lurus panjang.” tambah Rossi.

The Doctor menambahkan bahwa lokasi Buriram sangat tidak ideal. Terletak di daerah terpencil di Thailand, 400 km Timur Laut ibukota Bangkok.

“Saya pikir ini bukan tempat terbaik untuk balapan. Selain itu, lokasi sirkuit sangat buruk, ini jauh dari segalanya, jadi saya tidak begitu seng untuk pergi. Thailand, sejujurnya, tidak untuk sirkuit ini.” kata Rossi.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.