Pegolf Amerika Serikat Tiger Woods dilaporkan telah menerima bantuan profesional guna membantu ketergantungan obat-obatan dalam rangka penyembuhan cedera punggung dan gangguan tidur yang ia alami selama ini. Bantuan ini datang setelah tiga minggu dia tertangkap oleh pihak kepolisian Florida karena mengemudi di bawah pengaruh obat-obatan dan alkohol.
Woods yang kini memasuki usia 41 tahun, baru saja pulih dari operasi keempat sejak bulan April 2014 lalu. “Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas dukungan dan pemahaman yang luar biasa, terutama para penggemar dan pemain golf di Tour.” kata Woods saat dimintai keterangan oleh media.
Woods dijadwalkan akan tampil di pengadilan pertamanya pada 5 Juli mendatang. Dia diharapkan bisa memberikan penjelasan atas kasus yang menimpanya pada bulan Mei lalu, dimana ia diduga telah mengemudi sambil memarkir kendaraan yang tidak benar menurut undang-undang kepolisian Florida.
Woods menambahkan bahwa tidak dia tidak mengonsumsi alkohol saat penangkapan tersebut selain menginsumsi obat-obatan yang telah mempengaruhi kinerja tubuhnya dengan sangat kuat.
“Obat-obatan telah memengaruhi saya dengan sangat kuat. Sulit untuk mengungkapkan seberapa jauh perasaan saya sejak operasi fusi di punggung saya.” kata Woods.
Sejak berpaling dari pegolf profesional lebih dari 20 tahun yang llau, Woods telah menjadi ikon olahraga global. Dia belum bermain secara kompetitif sejak dia dipaksa kleuar dari turnamen Dubai Desert Classic pada bulan Febuari dan belum pernanh memenangkan turnamen sejak 2013.
Kemenangan memecahkan rekor pada Masters 1997 menandai dimulainya pendakian ke puncak golf, sebuah kesuksesan yang mencakup 14 kemenangan besar dan perkiraan pendapatan yang ia raih mencapai 1 milliar dolar Amerika.
Tiger Woods merupakan juara golf dunia sebanyak 14 kali. (Sumber:www.hdwallpaperspulse.com)
Namun kesuksesan itu telah disertai dengan cedera yang ia dapatkan. Dalam beberapa tahun terakhir, serangkaian cedera telah melemahkan tubuhnya , telah membuat dia haus kemenangan PGA Tour dalam tiga tahun dan terjatuh ke peringkat dunia paling bawah.
Woods pertama kali di bawah pisau bedah saat dia berada di Stanford University, pada tahun 1994, saat itu ia memiliki tumor jinak yang berada di lutut kirinya dan kembali menjalani operasi yang sama pada tahun 2002.