Timnas Indonesia harus puas berbagi angka 2-2 dengan Filipina pada laga kedua di Grup B Piala AFF 2016 di Stadion Philippine Sport Complex, Selasa (22/11/2016) malam waktu setempat.
Dua gol Indonesia dipersembahkan oleh Fachrudin Aryanto dan Boaz Solossa. Sedangkan dua gol balasan The Azkals dicetak oleh Misagh Bahaddoran dan Phillip Younghusband.
Indonesia yang sempat unggul 2-1 yang dicetak Boaz Solossa, berhasil dibalas gelandang The Azkals, Younghusband, sehingga berakhir imbang.
Pada babak pertama, Indonesia mencuri gol lebih dulu atas Filipina lewat tendangan bebas yang dilepaskan Stefano Lilipaly pada menit ke-7.
Bola yang dilepaskannya tepat berada di kepala Fachrudin. Bek Indonesia itu pun dengan akurat menyundul bola yang sempat memantul tanah, kemudian bersarang ke gawang Filipina.
Sepanjang babak pertama, Indonesia memang lebih mendominasi permainan. Peluang demi peluang pun diperoleh timnas Indonesia.
Salah satunya peluang emas tendangan Boaz Solossa yang mampu ditepis. Dari sudut sempit ia mengirimkan tendangan keras dan mampu menaklukkan penjaga gawang Filipina, tapi bola sukses dihentikan sebelum melewati garis gawang oleh bek tengah Filipina.
Peluang emas juga lahir dari kaki Evan Dimas. Berawal dari bola mati Filipina, Indonesia balas menyerang balik secara cepat dengan lima pemain langsung merangsek ke kotak penalti.
Boaz Solossa sukses menyodorkan umpan silang mendatar bagi Evan Dimas yang telah berada di tiang jauh. Tapi ia hanya mampu melambungkan bola ke atas mistar.
Filipina juga memiliki peluang emas, salah satunya tendangan Stephan Schrock yang mampu dimentahkan kiper Indonesia, Kurnia Meiga.
Kurnia Meiga beberapa kali melakukan penyelamatan gemilang menolak tendangan demi tendangan pemain Filipina yang mengarah ke gawangnya.
Namun, Filipina berhasil meraih gol penyama kedudukan berawal dari tendangan bebas pada menit ke-31. Schrock yang melepaskan tendangan lambung mengarahkan bola ke dalam kotak penalti.
Bahaddoran merangsek dari belakang tanpa pengawalan dari para barisan bertahan Indonesia. Ia pun langsung menyodok umpan tersebut dan bola bersarang ke gawang Kurnia Meiga.
Memasuki babak kedua, tuan rumah bermain lebih agresif melakukan serangan pada awal-awal babak.
Indonesia sempat kembali memimpin melalui gol Boaz Solossa pada menit ke-68. Gol terjadi dari serangan balik skuat Garuda.
Berawal dari sepakan keras Andik Vermansah yang keras dari luar kotak penalti, bola terkena tiang. Boaz Solossa dengan cepat merebut bola muntah dan mengirimkan bola ke dalam gawang.
Namun, Filipina mampu menyamakan skor kembali. Gol kali ini tercipta berkat tendangan bebas Younghousband pada menit ke-81.
Indonesia pun harus puas dengan berbagi satu poin dengan Filipina. Tak pelak, skuat Garuda harus menang pada laga terakhir untuk menjaga peluang lolos ke semifinal. Itu jika Filipina tak meraih kemenangan atas Thailand.
Sumber foto: viva.co.id