Usai menjual Neymar, Barcelona menghabiskan Rp 6,7 T untuk pemain baru

Usai menjual Neymar, Barcelona menghabiskan Rp 6,7 T untuk pemain baru

Meski menjual mahal Neymar, Barcelona harus menguras kas untuk mencari penggantinya. Total sudah 400 juta euro dikeluarkan Los Cules selama setahun ini.
 
Neymar mencuri headline musim panas tahun lalu ketika dia dibeli oleh Paris St-Germain dengan banderol 222 juta euro yang menjadikannya pemain termahal dunia. Kehilangan Neymar tentu merupakan pukulan untuk Barca mengingat dia adalah andalan di lini depan barengt Luis Suarez dan Lionel Messi.
 
Maka wajar jika Barca cukup panik tak lama setelah kepergian Neymar dengan mendekati banyak pemain top. Tapi, yang pertama didatangkan adalah Ousmane Demble yang dibeli dengan banderol 105 juta euro yang bisa bertambah hingga 40 juta euro.
 
Setelah Dembele, Barca juga membeli Paulinho dari Guangzhou Evegrande dengan harga 40 juta euro, lalu Gerard Deulofeu dengan 12 juta euro. Pembelian itu ditutup Januari lalu ketika memboyong Philippe Coutinho dengan harga 160 juta euro plus Yerry Mina dengan harga 11,8 juta euro.
 
Transfer besar Neymar itu lantas mengubah 180 derajat bursa pemain di mana harga-harga melonjak drastis. Itulah yang dirasakan oleh Barca musim panas ini ketiak mereka harus mengeluarkan 41 juta euro plus satu juta euro saat memboyong Malcom dari Bordeaux.
 
Sebelum itu, Barca juga sudah membeli Arthur dengan 31 juta euro plus 9 juta euro serta menebus bek Sevilla Clement Lenglet dengan harga 39,5 juta euro. Total sudah sekitar lebih dari 400 juta euro atau sekitar Rp 5,7 triliun yang dikeluarkan Barca setelah kepergian Neymar.
 
Meski begitu, Barca tak tinggal diam untuk mencari uang pengganti transfer para pemain itu karena mereka juga melepas beberapa penggawanya yang tak terpakai. Paulinho dikembalikan lagi ke Evegrande dengan banderol 50 juta euro, untung 10 juta euro dari saat membeli.
 
Sementara Javier Mascherano, Cristian Tello, dan Gerard Deulofeu juga dilepas dengan total banderol 22,5 juta euro. Itu artinya sejak kepergian Neymar, Barca total cuma mendapat 244,5 juta euro atau sekitar Rp 4,1 T.
 
Untuk saat ini, Barca masih harus mencari tambahan lebih dari Rp 1 T untuk menutupi pembelian mereka selama setahun ini.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.