Penyerang Manchester United Zlatan Ibrahimovic dikabarkan telah mengisyaratkan dia akan keluar dari kontrak di Old Trafford musim panas ini dan membuat sedang dikaitkan dengan Liga MLS Amerika Serikat.
Penyerang asal Swedia tersebut mengakui bahwa dia tidak tahu berapa lama lagi dia akan bertahan dalam Liga Primer Inggris musim ini usai perpanjangan kontraknya belum disepakati. Hal inilah yang membuat klub di MLS Amerika Serikat tertarik untuk mendatangkan bekas pemain Barcelona tersebut di musim panas akan datang.
Berbicara kepada BT Sport, Ibrahimovic mengaku musim ini ia lalui dengan banyak kejutan bersama klub yang kini tengah berjuang untuk finis di empat besar. “Saya tidak akan berbohong, musim ini sangat bagus. Tapi saya selalu membandingkan musim saya dengan musim yang telah saya lakukan. Musim terakhir saya sangat menakjubkan,” kata Ibrahimovic.
“Saya senang memilih klub ini karena saya pikir klub ini adalah yang terbesar di Manchester, di Inggris dan salah satu yang terbesar di dunia. Saya tidak punya bukti lain, semuanya telah terbukti. Saya ingin mengumpulkan dan menikmati trofi sebanyak mungkin.” tambah Ibrahimovic.
Dalam tanya jawab dengan media, Ibrahimovic mengatakan tidak tahu berapa lama lagi akan bertahan di Old Trafford. Namun, dia memastikan rekan setimnya Rashford dan Lingard memiliki masa depan yang bagus bersama Manchester United.
“Saya tidak tahu berapa lama lagi saya akan pergi. Rashford dan Lingard memiliki karir bagus bersama klub. Saya sudah berada di sana 15 tahun yang lalu.” kata Ibrahimovic.
Zlatan Ibrahimovic (kiri) mengatakan Marcus Rashford memiliki masa depan yang bagus di Old Trafford. (Sumber:www.dailyexpress.co.uk)
Zlatan Ibrahimovic telah membuat 44 penampilan di tahun pertamanya di musim ini. Ia cepat beradaptasi dan berkembang dengan menvetak 28 gol di semua kompetisi bersama klub Setan Merah.
Manchester United masih dalam perburuan untuk posisi empat besar dan saat ini terpaut enam poin dari Liverpool dengan dua pertandingan masih di tangan dan Ibrahimovic yakin mereka memiliki apa yang diperlukan untuk menyelesaikan dan mencapai tujuan mereka di akhir musim.
“Kami masih punya waktu satu bulan lagi untuk mencapai tujuan, ini masih banyak permainan yang dapat kami mainkan,” kata Ibrahimovic. “Saya telah bermain hampir di semua pertandingan namun kami masih terus berjuang. Kami masih memiliki Liga Eropa dan Liga Premier, kami berjuang untuk itu.” tutup bekas pemain PSG tersebut.