AC Milan Sukses Bungkam Sampdoria - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

AC Milan Sukses Bungkam Sampdoria

AC Milan sukses membungkam Sampdoria pada Liga Serie A Italia dengan skor 1-0. Pemain ganti Carlos Bacca merupakan pemain satu-satunya yang mebawa AC Milan unggul di kandang Sampdoria usai dua gol tuan rumah dianulir oleh wasit.

Bertandang ke Stadion Luigi Ferarris, Sabtu (17/9), AC Milan bermain lebih banyak menunggu ketimbang melakukan penyerangan. Sementara, Sampdoria terus melakukan gempuran terhadap petrhanan tim tamu. Sampdoria menguasai jalannya permainan hingga full time, sehingga Sampdoria berhasil menciptakan gol pada menit ke-69. Menerima halauan pemain Milan, Barreto kemudian menendang bola yang mampu menjebol gawang Milan, sayang gol Sampdoria dianulir wasit karena Baretto berada dalam posisi offside. Sementara pda menit ke-79 gol yang diciptakan oleh Muriel juga dianulir karena handball yang dilakukan pemain tersebut.

Namun, pada menit ke-85, AC Milan berhasil meraih satu gol melalui tendangan Bacca atas blunder yang dilakukan pemain Sampdoria, Milan Skriniar yang mengoper bola kepada Suso. Hasil kemenangan ini mengakhiri dua kekalahan Milan berturut-turut pada awal musim 2016/17 ini.

Usai pertandingan, pelatih Milan bereaksi atas prestasi klub yang ia tukangi. “Kami memilih untuk tidak terlalu tinggi bermain karena khawatir dengan kecepatan penyerang tuan rumah,” kata Vincenzo Montella.

“Mengenai Bacca? semuanya berada di bawah kendali. Itu adalah situasi normal, kami memiliki tiga pertandingan dalam sepekan. Bacca masuk dengan keinginan besar membantu kami memenangkan pertandingan sejauh ini,” tambah Montella.

Bacca yang juga sukses membawa Milan unggul atas klub Torino dengan skor 3-2 pada awal musim ini. Sehingga menjadikan ia sebagai top scorer di Liga Serie A Italia sejauh ini. Dalam sejarah, AC Milan tidak terkalahkan melawan Sampdoria di Liga Serie A Italia sejak Agustus 2012, lima kemenangan dan tiga kali seri untuk Rossoneri.

ac-milan

Para pemain AC Milan memberikan ucapan selamat kepada Carlos Bacca yang menjadi pahlawan saat mereka melawan Sampdoria. (Sumber:www.gazzettaworld.com)

Susunan pemain

Sampdoria: Viviano, Sala (Pereira 31), Silvestre, Skriniar, Regini, Barreto (Schick 88), Torreira, Linetty, Praet (Bruno Fernandes 69), Luis Muriel, Quagliarella.

Milan: Donnarumma, Abate, Paletta, Romagnoli, Calabria, Sosa (Locatelli 57), Montolivo, Bonaventura, Suso (Gomez 90), Lapadula (Bacca 64), Niang.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.