Calon Pemenang PFA Player of the Year 2018/2019 - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Calon Pemenang PFA Player of the Year 2018/2019

Seperti tahun – tahun sebelumnya, menjelang akhir musim para pemain serta pelatih yang berada dalam naungan FA (Badan tertinggi sepakbola Inggris) akan melakukan voting guna memilih pemain terbaik Inggris di musim 2018/2019 kali ini. Musim lalu, Mohammed Salah berhasil keluar sebagai pemenang setelah menjalani musim debut yang luar biasa bersama Liverpool. Yang menarik, pemain terpilih juga tak serta merta menjadi juara ataupun pencetak gol/ assist terbanyak pada akhir musim karena performa dan kontribusi individual menjadi acuan dari penyerahan anugerah yang dilaksanakan pada pertengahan setiap akhir musim Liga Inggris.

Meski masih menyisakan persaingan sengit di sisa 7 pertandingan terakhir, nampaknya kita sudah bisa mengira – ngira pemain mana saja yang musim ini bermain apik dan memberikan banyak kontribusi bagi perjalanan tim mereka masing – masing. Tim Sportreviews pun tak mau ketinggalan memilih kira – kira siapa 5 pemain terbaik Liga Inggris musim ini dan akan membahas pula mengapa mereka layak berada di jajaran 5 besar tahun ini.

5. Alisson Becker

Didatangkan sebagai penjaga gawang termahal dunia pada musim lalu (sebelum kedatangan Kepa Arrizabalaga di jendela transfer yang sama beberapa saat kemudian) dengan banderol sebesar 56 juta Poundsterling dari AS Roma, Alisson dibebani harapan tinggi layaknya para penjaga gawang Liverpool terdahulu. Setelah mimpi buruk yang dilakukan oleh Loris Karius musim sebelumnya, kedatangan Alisson memberikan perbedaan yang cukup nyata di lini pertahanan Liverpool musim ini. Meski tak sempurna (melakukan 3 error yang berujung gol), kehadirannya memberikan kepercayaan diri lebih bagi para pemain lain di lapangan. Kelincahan kaki dan tekniknya membantu Liverpool membangun serangan dari lini paling belakang. Bukti sahihnya sebagai penjaga gawang adalah catatan 17 clean sheet sejauh 31 pertandingan dan bisa saja memecahkan rekor Petr Cech pada musim 2004/2005 yang mencatat 21 clean sheet dari 38 pertandingan. Deretan penyelamatan supernya tentu menjadi modal berharga bagi Liverpool menuju titel juara liga yang selama ini terkubur lama.

4. Sadio Mane

Mane menjadi pemecah kebuntuan Liverpool di awal dan paruh akhir musim 2018/2019 ini. Saat Salah dan Firmino tak bermain sesuai ekspektasi, Mane keluar sebagai penyelamat dalam pertandingan krusial Liverpool terutama setelah Manchester City memotong jarak hingga menyalip mereka dengan selisih 1 poin. 17 gol dan 1 assist yang dikemas Mane akan membuat banyak tim berbaris mengantri jasanya pada transfer musim panas mendatang.

3. Bernardo Silva

Cederanya Kevin De Bruyne kini tak lagi menjadi sebuah petaka bagi Manchester City. Pep Guardiola memiliki sosok Bernardo Silva yang sejak musim lalu telah diproyeksikan sebagai kreator lini tengah City yang dituntut untuk membantu mencetak gol, menjadi pembeda, serta bermain atraktif sekaligus agresif. Daya jelajah Silva memberikan keuntungan bagi pemain City lainya. Aguero, Sterling, David Silva, Sane, hingga Mahrez dan Gabriel Jesus tentu tak lagi kehilangan sosok De Bruyne setelah musim ini Bernardo Silva mengemas 5 gol dan 6 assists hingga mampu memperkecil peluang Liverpool membuka puasa gelar mereka. Kontrak tambahan dengan durasi 3 tahun bersama City menjadi hadiah dari penampilan spektakulernya sepanjang musim 2018/2019 ini.

2. Raheem Sterling

Bersama Pep Guardiola, Sterling menjelma menjadi salah satu pemain terbaik dunia musim ini. 15 gol dan 9 assists hingga pekan ke-31 membuatnya dinobatkan sebagai satu dari dua kandidat terkuat peraih penghargaan PFA Player of the year. Aksi rasisme yang menerpanya nampak hanya membuat Sterling tampil lebih baik lagi setiap minggunya. Pep Guardiola pun rasanya wajar jika selalu mengucapkan nama Sterling sebagai pemain pertama yang terpilih bermain setiap pekannyaJ Dan sepenting itulah sosok Sterling bagi City musim ini. Jika bisa mempertahankan level permainannya, maka mungkin tidak hanya City saja yang akan menjadi penikmat gelontoran aksi serta golnya. Tim nasional Inggris pun kini menyematkan Sterling sebagai salah satu aset mereka yang paling berharga.

1. Virgil van Dijk

Semenjak mendarat di Anfield pada transfer musim dingin di musim 2017/2018, van Dijk seakan menjalankan takdirnya sebagai salah satu pemain belakang terbaik dunia. Tidak butuh waktu lama, van Dijk menjelma sebagai pemain terpenting Liverpool melebihi trio Firminho, Mane, dan Salah musim ini. Pertahanan Liverpool dibawah komandonya bak benteng yang sulit ditembus lawan manapun. Total 16 clean sheets, 3 gol, serta 1 assist nya memberikan Liverpool sosok yang akhirnya bisa diandalkan di jantung pertahanan. Kepemimpinannya pun seringkali dianggap membantu Liverpool keluar dari keadaan terjepit. Saat mulai disandingkan dengan pemain belakang terbaik dunia seperti Maldini, Nesta, Puyol, dan Cannavaro, kita semua tahu level permainan apa yang saat ini tengah diperlihatkan oleh seorang van Dijk.

 

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.