Dota 2 Hari Keempat Main Event The International 2019 -

Dota 2 Hari Keempat Main Event The International 2019

Memasuki hari keempat di babak main event The International 2019, menyajikan beberapa pertandingan yang lebih seru dan sangat menentukan. Berbeda dari hari sebelumnya, pada hari keempat di babak main event TI 9 ini seluruh pertandingannya merupakan bagian dari lower bracket dengan system Bo3.

Pada hari keempat yang seluruhnya merupakan bagian dari lower bracket ini, terdapat beberapa pertandingan dengan total tiga pertandingan penentu.

Yaitu pertandingan antara tim Royal Never Give Up melawan Team Liquid, tim Infamous melawan Team Secret dan yang terakhir pertandingan antara tim Evil Geniuses melawan Team Liquid yang merupakan pertandingan lanjutan dari rangkaian bagan lower bracket.

Sama halnya seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya di babak main event, pada bagan lower bracket sangat menentukan suatu tim untuk lolos ke tahap selanjutnya. Bagi tim yang mengalami kekalahan, tentunya mereka harus rela tereliminasi dari turnamen ini.

Berikut adalah hasil dari beberapa pertandingan di hari keempat babak main event TI 9 ini:

RNG (0) vs Team Liquid (2)

Pertandingan pembuka hari keempat ini, yaitu antara Royal Never Give Up melawan Team Liquid.

Pertandingan pertama sendiri dimenangkan sementara oleh Team Liquid dengan skor 0-1, setelah memanfaatkan combo hero Io dan Gyro.

Sementara pada pertandingan kedua, dua item “Daedalus” dari hero Tiny dari Team Liquid terlalu kuat untuk ditahan tim Royal Never Give Up.

Pertandingan ini berakhir dengan skor akhir 0-2 untuk kemenangan Team Liquid.

Atas kekalahannya tersebut tim Royal Never Give Up harus rela tersingkir dari turnamen TI 9 ini, dan berhak membawa pulang uang tunai sekitar $1,186,755 USD.

Infamous (0) vs Team Secret (2)

Salah satu pertandingan tim “under dog” melawan tim kuat yaitu pertandingan antara Infamous melawan Team Secret.

Pada pertandingan pertama pick hero Earthshaker untuk mid lane Team Secret yaitu MidOne dirasa cukup efektif untuk meng-counter hero Phantom Lancer dari tim Infamous.

Pertandingan pertama ini berakhir dengan kemenangan 0-1 untuk Team Secret.

Pada pertandingan kedua, permainan Enigma yang apik dari seorang YapzOr dapat membantu mereka untuk memastikan kemenangan telak dengan skor akhir 0-2 untuk kemenangan Team Secret.

Atas kekalahannya tersebut tim Infamous harus rela tersingkir dari turnamen TI 9 ini, dan berhak membawa pulang uang tunai sekitar $1,186,755 USD.

EG (0) vs Team Liquid (2)

Pertandingan ini merupakan salah satu “big match” di babak main event ini dan sangat ditunggu-tunggu bagi para komunitas Dota2. Yaitu pertandingan antara tim Evil Geniuses melawan Team Liquid.

Pada pertandingan pertama, moment chrono dari seorang Miracle- benar-benar dapat membalikan keadaan atas control game dari tim Evil Geniuses sebelumnya, skor sementara 0-1 untuk kemenangan Team Liquid.

Pada pertandinga kedua, seorang Miracle- untuk pertama kalinya kembali menjadi seorang “mid lanner” setelah bertukar posisi dengan W33.

Ternyata strategi tersebut berhasil, hero Ember Spirit dari Miracle- dan Alchemist dari W33 membantu mereka meraih kemenangan penuh dengan skor akhir yang telak 2-0.

Atas kekalahannya tersebut tim Evil Geniuses harus mengikuti jejak tim sebelumnya yang telah tereliminasi dari turnamen TI 9 ini, dan berhak membawa pulang uang tunai sekitar $1,186,755 USD.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.